Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Imajinasi kalau Suzuki Jimny Jadi Jeep Gladiator

JAKARTA, KOMPAS.com - Suzuki Jimny 5 pintu kerap menjadi sasaran empuk untuk modifikasi. Meski sudah dibekali dengan tampang keren dan gagah, tidak membuat para modifikator mengurungkan niat untuk merombak Sport Utility Vehicle (SUV) ikonik Suzuki ini.

Tak terkecuali bagi pemodifikasi digital. Salah satunya seperti yang dihadirkan oleh Theophilus Chin atau yang lebih dikenal dengan Theottle.

Melalui akun Youtube pribadinya, Theottle menghadirkan Suzuki Jimny lima bergaya pikap kabin ganda yang terinspirasi dari Jeep Gladiator.

Ilustrasi digital ini didasarkan pada Suzuki Jimny lima pintu dengan dimensi lebih panjang untuk menampung bak di bagian belakang.

Desain bak belakangnya yang terinspirasi dari Jeep Gladiator menampilkan lampu belakang vertikal yang menonjol, dan bumper belakang yang tebal sehingga menghadirkan visual yang gagah.

Tak hanya itu, mobil ini juga menampilkan huruf Suzuki di bak belakang, lagi-lagi terinspirasi dari desain Jeep Gladiator.

Sementara untuk bagian body lainnya tidak ada perubahan, tampilan fasia masih mempertahankan desain khas Suzuki Jimny dengan lampu bulat. Hanya saja, bagian pintu belakang telah dimodifikasi agar tidak lagi mengganggu lengkungan roda berkat ekstensi fender yang melebar.

Meski hanya sebatas render belaka, Theottle berhasil menciptakan imajinasi bagaimana jika Jimny lima pintu tampil layaknya pikap kabin ganda yang gagah.

Jika Suzuki mempertimbangkan untuk meluncurkan versi pikap kabin ganda dari Jimny, pabrikan asal Jepang itu tampaknya harus melakukan penyegaran di sektor mesin. Sebab, rasanya kurang tepat jika mobil dengan kapasitas mesin tersebut diperuntukkan muatan besar.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/04/08/070200915/imajinasi-kalau-suzuki-jimny-jadi-jeep-gladiator

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke