Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Prediksi Arus Mudik Lebaran 2024, Terbanyak ke Jawa Tengah

JAKARTA, KOMPAS.com - Kakorlantas Polri Irjen Pol Aan Suhanan kembali mengingatkan kepada semua masyarakat yang hendak melakukan mudik pada momen Lebaran 2024 agar memperhatikan rekayasa lalu lintas.

Pasalnya pada tahun ini, pergerakkan masyarakat yang melakukan mudik akan meningkat drastis yaitu mencapai 71 persen dari populasi alias 193,6 juta orang.

"Kalau kita bandingkan dengan beberapa negara di Eropa, itu setara saat warga Irlandia, Belanda, Swedia, Jerman, Perancis, bergerak bersama-sama. Maka, patut diperhatikan (prediksi puncak arus mudik)," kata dia dalam diskusi virtual, Selasa (26/3/2024).

"Apabila kita breakdown lagi 31 persen dari masyarakat itu bergerak ke Jawa Tengah dan 19,44 persennya bergerak ke arah Jawa Timur," tambah Aan.

Dengan alasan itu, pihak Kepolisian bersama Kementerian Perhubungan dan stakeholder terkait akan lebih memfokuskan pergerakkan lalu lintas di wilayah Jawa dan Jabodetabek.

”Yang bergerak sebaliknya artinya dari Jawa menuju ke Jabodetabek itu hanya 3,35 persen. Terjawab kan kenapa kita memprioritaskan warga yang mudik ke arah Jawa dan sebaliknya," kata dia.

Ia pun berjanji akan memaksimalkan pengelolaan arus lalu lintas selama mudik lebaran agar aman dan lancar sesuai dengan ketetapan SKB tiga menteri, di mana Lebaran 2024 akan jatuh pada tanggal 10-11 April 2024.

Rekayasa dimaksud mencakup one way, contra flow, sampai ganjil genap yang diprioritaskan di beberapa ruas tol potensial terjadi kepadatan.

Berikut detail jadwal One way, Contraflow, Ganjil-Genap di TransJawa saat mudik Lebaran 2024:

Arus mudik Lebaran 2024

One way (Km 72-Km 414)

  • 5 April 2024 (14.00 WIB) sampai 7 April 2024 (24.00 WIB)
  • 8 April 2024 (08.00-24.00 WIB)
  • 9 April 2024 (08.00-24.00 WIB)

Contraflow (Km 36-Km 72)

  • 5 April 2024 (14.00 WIB) sampai 11 April 2024 (24.00 WIB)

Ganjil Genap (Km 0-Km 141)


Arus balik Lebaran 2024

One way (Km 414-Km 72)

  • 13 April 2024 (08.00-24.00 WIB)

Contraflow (Km 72-Km 36)

  • 12 April 2024 (14.00 WIB) sampai 16 April 2024 (08.00 WIB)

Ganjil Genap (Km 414-Km 0)

  • 12 April 2024 (14-24.00 WIB)
  • 13 April 2024 (08.00-24.00 WIB)
  • 14 April 2024 (08.00 WIB) sampai 16 April 2024 (08.00 WIB)

“Percayakan pada kami dan seluruh stakeholder yang mengatur. Kami akan berusaha semaksimal mungkin dengan semangat dan kerja sama yang baik agar mudik tahun ini sukses, aman, lancar dan selamat menjadi mudik yang ceria dan penuh makna,” tutup Aan.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/03/27/034200515/prediksi-arus-mudik-lebaran-2024-terbanyak-ke-jawa-tengah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke