Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER OTOMOTIF] Suzuki Ancam Pecat Sales yang Goreng Harga Jimny | Ganjil Genap Jakarta Ditiadakan | Harga MPV Mewah Bekas

JAKARTA, KOMPAS.com - Banyak pembaca yang tertarik dengan harga Suzuki Jimny yang digoreng oleh para tenaga penjualnya. Tak sedikit pula yang penasaran dengan ganjil genap di Jakarta yang ditiadakan.

Selain itu, banyak yang ingin mengetahui harga MPV mewah bekas. Untuk lebih jelasnya, berikut ini deretan artikel otomotif terpopuler pada Jumat (8/3/2024):


1. Suzuki Ancam Pecat Sales yang Masih Goreng Harga Jimny

Jimny 5 pintu bagai pisau bermata dua buat Suzuki. Secara penjualan bagus tapi citra perusahaan tercoreng karena isu "goreng-gorengan" harga yang dilakukan oleh wiraniaga atau sales.

Minimnya pasokan ketimbang besarnya permintaan membuat produk terbaru Suzuki ini jadi barang "aji mumpung." Mobil dijual lebih tinggi dari harga resmi, dan siapa yang berani beli bisa dapat unit lebih cepat.

2. Intip Bus Tingkat Baru Milik PO Kencana, Tembus Rp 3,9 Miliar

Bus baru milik perusahaan otobus (PO) Kencana menjadi salah satu kendaraan yang meramaikan ajang Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo (Giicomvec) 2024.

Kendaraan raksasa dengan kelir pink tersebut di pamerkan pada area booth Karoseri Adiputro, di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta Selatan. Double decker ini mencuri perhatian pengunjung, selain kelir pink, juga lantaran punya desain dengan nuansa serba premium.

3. Ganjil Genap Jakarta Ditiadakan Minggu Depan

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta, melalui Dinas Perhubungan (Dishub), meniadakan pembatasan kendaraan dengan skema ganjil genap pada awal pekan depan. Hal ini diungkap Dishub DKI Jakarta dalam posting Instagram resmi @dishubdkijakarta pada Jumat (8/3/2024).

“Sehubungan dengan Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1946 dan Cuti Bersama Hari Suci Nyepi yang jatuh pada Hari 11-12 Maret 2024 nanti, Kebijakan Ganjil Genap di DKI Jakarta DITIADAKAN,” tulis posting tersebut.

4. Sebelum Beli Mobil Matik Bekas Pahami Dulu Usia Pakai Transmisinya

Mobil matik bekas banyak dicari masyarakat lantaran lebih mudah dan nyaman saat digunakan. Perpindahan percepatan pada transmisi matik lebih halus dan berlangsung secara otomatis membuat penumpang merasa lebih nyaman atau tidak merasakan adanya hentakan saat di dalam kabin.

Namun, mobil matik dianggap lebih banyak membutuhkan perawatan dan memiliki masa pakai lebih pendek daripada transmisi manual. Lantas, berapa usia ideal transmisi matik?

5. Harga MPV Mewah Bekas per Maret 2024, Alphard mulai Rp 115 Jutaan

Multi purpose vehicle (MPV) premium merupakan kendaraan impian banyak orang berkat fitur dan kemewahannya. Namun, banderol barunya bisa dikatakan tinggi sehingga tidak banyak orang bisa memilikinya.

Mobil ini umumnya dibekali mesin besar untuk memberikan sensasi berkendara yang lembut dan kencang. Bahkan, mobil MPV premium kerap dijumpai digunakan oleh orang-orang penting seperti pejabat atau tamu negara.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/03/09/060200715/-populer-otomotif-suzuki-ancam-pecat-sales-yang-goreng-harga-jimny-ganjil

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke