Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mitsubishi Mulai Ekspor XForce Buatan Bekasi ke Vietnam

JAKARTA, KOMPAS.com - Mitsubishi Motors Corporation resmi memulai ekspor XForce yang diproduksi oleh PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia (MMKI) di Deltamas, Cikarang Pusat, Jawa Barat.

Vietnam jadi negara pertama untuk ekspor Mitsubishi XForce di ASEAN, yang selanjutnya juga akan diluncurkan secara bertahap ke negara lain, seperti Filipina dan diikuti Asia Selatan, Amerika Latin, Afrika, serta Timur Tengah.

Seremoni ekspor perdana untuk Mitsubishi XForce dilakukan di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Takao Kato, President dan Chief Executive Officer Mitsubishi Motors mengatakan, pihaknya sanggat bangga dapat mengirim produk terbarunya dari pusat produksi di Indonesia.

"Ke depannya, kami berharap dapat mengekspor ke berbagai wilayah, sehingga dapat memberikan kontribusi lebih lanjut bagi perekonomian Indonesia dan perkembangan industri otomotif Indonesia," ujar Kato dalam keterangan resminya, Senin (5/2/2024).

Berdasarkan data, untuk XForce yang diekspor memiliki spesifikasi mesin yang sama, yakni 1.500 cc MIVEC DOHC 16 Valve.

Mesin tersebut mampu menyalurkan tenaga sebesar 77 kW atau 104,6 Tk pada 6.000 rpm, dan torsi sebesar 141 Nm di putaran 4.000 rpm.

Selain XForce, pada akhir 2023 lalu melalui MMKI, Mitsubishi Motors juga telah memulai produksi untuk mobil listrik L100 EV atau Minicab MiEV.

Mitsubishi L100 EV merupakan model kendaraan listrik komersial di kelas kei-car yang merupakan produksi pertama di salah satu afiliasi perusahaan di luar Jepang.

Upaya akan terus dilakukan untuk membangun sistem produksi dan pasokan yang dapat merespons perkembangan zaman dan permintaan baru secara fleksibel.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/02/05/173100715/mitsubishi-mulai-ekspor-xforce-buatan-bekasi-ke-vietnam

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke