JAKARTA, KOMPAS.com - Banyak yang memiliki ekspektasi tinggi ketika Enea Bastianini bergabung dengan tim pabrikan Ducati. Tahun ini, meski banyak tekanan, Bastianini menargetkan bisa jadi juara dunia 2024.
Pada musim pertama Bastianini dengan tim pabrikan Ducati, banyak yang mengira dia bakal bersaing ketat dengan Francesco Bagnaia. Sayangnya, Bastianini mengalami cedera dan berdampak pada performanya sepanjang musim.
Banyak pebalap yang mengincar tempatnya di tim pabrikan Ducati. Khususnya dari para pebalap tim satelit Ducati, seperti Jorge Martin dan Marco Bezzecchi.
Belum lama ini, dikabarkan pebalap Moto2 Fermin Aldeguer juga akan dikontrak Ducati. Selain itu, Ducati juga mengatakan tidak menutup kemungkinan akan merekrut Marc Marquez menjadi pebalapnya.
“Saya di sini untuk bersaing meraih gelar juara dunia. Namun, kami harus santai di paruh pertama musim ini, karena saya harus mempersiapkan diri secara maksimal untuk paruh kedua musim ini agar tidak melakukan kesalahan seperti di musim lalu,” ujar Bastianini, dikutip dari Crash.net, Jumat (26/1/2024).
Bastianini mengatakan, dia belajar banyak dari musim lalu. Tahun ini akan berbeda, karena dia tidak memulainya dari awal, tapi sedikit lebih tinggi.
“Saya akan memiliki tekanan, tapi saya di sini mencoba untuk menang. Setiap tahun menjadi penentu dan tahun ini akan menjadi tahun yang lebih menentukan untuk membuktikannya,” kata Bastianini.
Menurutnya, tahun ini setiap pebalap akan memiliki motor yang kompetitif. Sehingga, kompetisi tahun ini diyakini akan lebih intens dan kompetitif.
https://otomotif.kompas.com/read/2024/01/26/094200015/dapat-banyak-tekanan-bastianini-targetkan-juara-dunia-motogp-2024