Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Harga LMPV Bekas Awal 2024, Avanza Rp 45 Juta, Confero Rp 30 Juta

JAKARTA, KOMPAS.com - Periode awal tahun bisa jadi momen tepat bagi konsumen untuk berburu mobil bekas. Alasannya, model-model lansiran lama biasanya akan mengalami depresiasi alias penurunan harga.

Banderol murah tentu bisa menggoda konsumen, selain itu masih ada pula kemungkinan untuk melakukan negosiasi harga mobil bekas, supaya pengeluaran bisa lebih hemat.

Mobil bekas murah umumnya dijumpai di segmen low multi purpose vehicle (LMPV), salah satu segmen favorit konsumen karena kabinnya lapang dan tenaganya cukup. Sangat cocok dijadikan kendaraan keluarga untuk bepergian jauh.

Banderol LMPV bekas juga cukup terjangkau, hampir semua merek menyediakan dan kisaran harga beberapa unit bahkan di bawah Rp 100 juta.

Menu LMPV bekas pertama adalah Toyota Avanza, dari generasi satu sampai tiga lansiran 2005-2021. Harganya mulai dari Rp 45 juta di bursa mobil bekas.

Selanjutnya ada pula Daihatsu Xenia generasi satu sampai tiga lansiran 2005-2021. Kisaran harganya cukup mirip dengan Avanza, yakni mulai dari Rp 50 juta.

Honda Mobilio yang saat ini sudah berhenti produksi juga banyak tersedia. Tahun lansirannya tergolong lebih muda mulai 2015-2021, dan harganya mulai dari Rp 98 juta.

LMPV bekas selanjutnya adalah Suzuki Ertiga lansiran 2012-2022, dengan kisaran harga mulai dari Rp 90 juta. Uniknya, varian hybrid juga tersedia dengan banderol mulai dari Rp 170 juta.

Mitsubishi Xpander bekas juga sangat mudah dijumpai dan banderolnya cukup terjangkau. Untuk lansiran 2017-2023, harganya mulai dari Rp 163 juta.

LMPV bekas dari Pabrikan China juga tersedia, yakni Wuling Confero lansiran 2017-2022. Banderolnya jadi yang paling murah, mulai dari Rp 30 juta.

Sebagai referensi konsumen, berikut adalah rincian harga mobil LMPV yang tersedia ada di bursa mobil bekas online dan offline wilayah Jabodetabek, untuk periode Januari 2024 :

- Toyota Avanza : Rp 45 juta - Rp 179 juta

- Daihatsu Xenia : Rp 50 juta - Rp 177 juta

- Honda Mobilio : Rp 98 juta - Rp 181 juta

- Suzuki Ertiga : Rp 90 juta - Rp 191 juta

- Mitsubishi Xpander : Rp 163 juta - Rp 215 juta

- Wuling Confero : Rp 30 juta - Rp 101 juta

https://otomotif.kompas.com/read/2024/01/06/080200815/harga-lmpv-bekas-awal-2024-avanza-rp-45-juta-confero-rp-30-juta

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke