JAKARTA, KOMPAS.com – Sebagai salah satu bengkel motor listrik bersertifikat, Elders Garage, terus mempromosikan program konversi yang dinilai belum banyak diketahui masyarakat.
Paling baru, Elders dan Slank berkolaborasi untuk merilis 4.040 kit konversi motor listrik dengan atribut grup musik ternama asal Potlot, Jakarta itu.
Paket konversi yang terbagi menjadi 40 skuter klasik dan 4.000 motor konvensional ini dihargai murah, karena mendapat subsidi dari pemerintah.
Heret juga mengatakan, paket konversi ini ditujukan bagi masyarakat umum yang ingin beralih menggunakan kendaraan listrik dengan biaya yang terjangkau.
“Kita pengin banget masyarakat umum dapat alternatif energi ini jadi lebih murah. Karena kita yakin dengan mengkonversi, apalagi sudah disubsidi nantinya Rp 10 juta, penghematannya bisa sampai 70 persen dari penggunaan bensin kalau dibandingkan,” ucap Heret.
Ia menambahkan, tidak ada syarat khusus dalam program ini. Konsumen hanya harus menyiapkan motor dengan STNK sesuai dengan KTP pemiliknya, yang ditujukan buat pengajuan subsidi.
“Satu KTP boleh beberapa motor asalkan motor atas nama pribadi. Jadi KTP dan STNK harus sama. Perbedaan unitnya ada logo Slank di tiap kita, kemudian kita kasih stiker Slank juga,” kata Heret.
“Itu untuk baterai Rp 7,2 juta kapasitasnya 72V20Ah bisa dicicil. Artinya masyarakat hanya mengeluarkan dana Rp 300.000 selama 2 tahun,” ujarnya.
https://otomotif.kompas.com/read/2023/11/16/100200215/elders-rilis-paket-konversi-motor-listrik-murah-cuma-bayar-baterai