Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Motor Listrik Honda Bakal Dapat Garansi Rangka 5 Tahun

JAKARTA, KOMPAS.com – Motor listrik Honda EM1 e:, telah meluncur di GIIAS 2023 dengan harga perkiraan Rp 40 juta sampai Rp 45 juta, khususnya untuk model yang dilengkapi baterai Mobile Power Pack (MPP) e:.

Kabarnya, pengumuman harga resmi sekaligus pengiriman pertama ke konsumen akan dilakukan pada Desember 2023.

Thomas Wijaya, Executive Vice President Director PT Astra Honda Motor mengatakan, motor listrik Honda EM1 e: bakal dapat garansi rangka seperti motor tipe lainnya.

“Tentu ada (garansi). Kemarin sudah disampaikan salah satunya di rangka, motor listrik juga bisa (garansi) 5 tahun dan tanpa batasan kilometer,” ujar Thomas, kepada wartawan di Malang (28/10/2023).

Seperti diketahui, bersamaan dengan peluncuran New Honda Scoopy, PT AHM menambah masa garansi rangka baru dari semula 1 tahun jadi 5 tahun, tanpa batasan jarak tempuh (kilometer).

Masa tambahan garansi ini diberlakukan buat sepeda motor baru Honda yang diterima konsumen mulai 25 Oktober 2023.

Periode baru masa garansi ini juga berlaku untuk semua model motor yang dipasarkan AHM, dari skutik, cub, sport, motor listrik, hingga big bike.

Perlindungan menyeluruh pada semua motor Honda diberikan melalui jaminan garansi dengan perpanjangan jarak tempuh pada komponen injeksi PGM-FI selama 5 tahun atau 60.000 km.

Kemudian, garansi mesin selama 3 tahun atau 36.000 km, garansi kelistrikan, dan komponen rangka selama 1 tahun atau 12.000 km.

“Periode baru masa garansi rangka 5 tahun serta perpanjangan jarak tempuh pada garansi komponen injeksi PGM-FI, mesin, dan kelistrikan adalah bentuk tanggung jawab sekaligus apresiasi kami atas kepercayaan dan loyalitas pelanggan terhadap sepeda motor Honda," ucap Octavianus Dwi Putro, Direktur Pemasaran PT AHM di Tangerang (25/10/2023).

https://otomotif.kompas.com/read/2023/10/30/170100415/motor-listrik-honda-bakal-dapat-garansi-rangka-5-tahun

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke