Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

PO Juragan 99 Punya Trayek Malang - Denpasar Pakai Sleeper Bus

JAKARTA, KOMPAS.com - Perusahaan otobus (PO) Juragan 99 Trans resmi meluncurkan trayek baru untuk layanan bus AKAP Malang- Denpasar dan sebaliknya. Sebagai informasi, PO bus tersebut baru punya layanan bus AKAP trayek Jakarta-Malang dan sebaliknya.

Adapun untuk trayek bus Malang- Denpasar akan dilayani oleh dua unit sleeper bus. Kedua bus mewah tersebut sebelumnya telah diperkenalkan ke publik belum lama ini oleh Gilang Widhia Permana yang merupakan pemilik Juragan 99 Trans. Masing-masing bus bernama Takeshi dan Takumi. 

Sleeper bus tersebut telah melayani penumpang secara perdana pada  7 September 2023 keberangkatan pagi, yakni jam 07.00 WIB dari Malang.

Bus berangkat dari Kantor Perwakilan Juragan 99 Trans Klojen, Terminal Arjosari Malang, Pakis,  Rumah Makan Masada Probolinggo, Rumah Makan Watu Dodol Banyuwangi, Pelabuhan Ketapang Banyuwangi, Pelabuhan Gilimanuk Jembarana, Terminal Mengwi Badung dan berakhir di Kantor Perwakilan Juaragan 99 Trans Padangsabian Denpasar. 

Sementara itu, berdasarkan pantauan Kompas.com pada situ resmi Juragan 99 Trans, harga tiket bus akan menyesuiakan tipe atau letak kursi sleeper bus.  Untuk Sleeper Top di dek atas Rp 420. 000 lalu Sleeper Top dek bawah dibanderol Rp 440.000.

Tiket sudah bisa dipesan melalu website resmi PO, situs dan aplikasi penjualan tiket bus online, atau agen tiket Juragan 99 Trans.

Layanan bus AKAP baru milik PO Juragan Trans tersebut dirakit oleh Karoseri Morodadi Prima. Bus ditopang oleh sasis Mercedes Benz 1626AT dengan balutan bodi Patriot SE238M. 

https://otomotif.kompas.com/read/2023/09/12/062200915/po-juragan-99-punya-trayek-malang-denpasar-pakai-sleeper-bus

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke