Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Honda Meluncurkan Hornet 2.0, Dapat Fitur Baru

JAKARTA, KOMPAS.com - Honda di India punya produk motor kopling dengan kapasitas 180cc dengan nama Hornet. Belum lama ini, varian baru dari Hornet lahir, dapat desain stiker baru dan tambahan fitur unggul.

Dikutip dari Rushlane, Hornet 2.0 punya keunggulan dari desain bodi yang agresif serta gagah. Untuk model baru ini, kedapatan stiker tulisan Hornet di bagian samping yang modern, sekarang tanpa embel 2.0.

Perbedaan dengan Hornet sebelumnya, kini aksen hitam berada di bagian tengah ke belakang. Lalu, ada tulisan Hornet besar dengan outline putih.

Fitur unggulan yang ditawarkan Hornet adalah lampu depan LED, lampu belakang LED berbentuk huruf X, dan model tangki yang dibilang lebih macho. Selain itu, sekarang sudah memakai suspensi depan upside-down.

Pada bagian pengereman pun diganti cakramnya jadi model bergelombang untuk pendinginan maksimal. Instrumen sudah full digital dengan setelan keterangan cahaya.

Soal dapur pacu, mesin yang digunakan 184,4cc injeksi yang sekarang kompatibel dengan E20. Tenaga yang digasilkan sebesar 17 TK dan torsi 15,9 Nm, punya fitur tambahan slip & assist clutch.

Honda menawarkan Hornet 2.0 dalam empat warna, Pearl Igneous Black, Matte Sangria Red Metallic, Matte Marvel Blue Metallic, dan Matte Axis Grey Metallic. Harganya di 139.000 Rupee atau setara Rp 25 jutaan.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/08/31/102200715/honda-meluncurkan-hornet-2.0-dapat-fitur-baru

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke