Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kulik Ragam Fitur Mitsubishi Xpander Exceed

JAKARTA, KOMPAS.com - Konsumen yang menginginkan low multi purpose vehicle (LMPV) punya banyak pilihan, salah satunya Mitsubishi Xpander. Model ini pun memiliki beragam varian, dan yang termurah, yaitu Exceed.

Varian ini hadir dalam dua pilihan, yakni Exceed CVT dan Exceed MT. Secara harga dijual Rp 280,7 juta untuk tipe CVT, dan Exceed MT dijual Rp 271,5 juta.

Menyoal fitur, tentunya Xpander Exceed tetap dilengkapi dengan fitur keamanan yang mumpuni seperti, Speed Sensing Door Lock, ABS+EBD dengan Brake Assist, Dual SRS Airbags, Seatbelt di baris depan dengan 3p ELR Seatbelt Pretensioner x2 with Force Limiter and Seatbelt Reminder Buzzer, Seatbelt baris kedua dengan 3p ELR Seatbelt x3, dan Seatbelt baris ketiga dengan 3p ELR Seatbelt x2.

Rifat Sungkar, Brand Ambassador Mitsubishi mengatakan, varian ini tentunya memudahkan konsumen mendapatkan keunggulan Xpander dengan harga terjangkau tanpa mengorbankan kenyamanan.

“Enggak ada problem sama sekali dengan model ini, kenyamanan yang sama, drive feeling yang sama, semuanya sama. Cuma harganya yang lebih murah," tutur Rifat belum lama ini di Jakarta.

Rifat menuturkan, tidak hanya itu saja, sistem keselamatan lainnya juga cukup lengkap, karena pada varian Exceed CVT dan MT tersedia ISOFIX Child Seat Anchor x2 untuk baris kedua, Active Stability Control, Hill Start Assist, dan Immobilizer dengan alarm keamanan.

"Bahkan memakai mesin, suspensi, dan sistem pengereman yang sama dengan Xpander tipe tertinggi," kata Rifat.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/07/27/141200615/kulik-ragam-fitur-mitsubishi-xpander-exceed

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke