Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pasar LMPV Kembali Pulih Mei 2023, Avanza-Veloz Mendominasi

JAKARTA, KOMPAS.com - Realisasi penjualan mobil keluarga murah berkapasitas 7-penumpang atau biasa disebut Low Multi Purpose Vehicle (LMPV) di pasar domestik berhasil naik 15 persen pada Mei 2023.

Diolah dari data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), terdapat 11.953 unit LMPV yang berhasil dibukukan. Angka ini tumbuh cukup signifikan dibanding satu bulan sebelunya yang hanya mencapai 10.334 unit.

Sehingga total kontribusi LMPV terhadap pasar nasional kembali pada level 14,5 persen, di bawah segmen LCGC yang market share-nya 20 persen.

Hanya saja kinerja ini belum mencapai kondisi normal setelah turun 34 persen pada April 2023 imbas dari panjangnya cuti bersama libur Lebaran. Sebab Maret 2023, penjualan LMPV mampu menorehkan 15.869 unit.

Seiring dengan pertumbuhan signifikan, sejumlah produk kendaraan jenis LMPV mengalami pergerakan positif seperti Toyota Avanza, Toyota Veloz, hingga Hyundai Stargazer serta Wuling Confero.

Avanza-Veloz yang mendominasi pasar, tercatat mampu berakselerasi sampai 41 persen. Masing-masing, volume penjualannya sebanyak 5.277 unit serta 1.557 unit.

Sementara Mitsubishi Xpander yang sempat mengancam posisi puncak LMPV melambat. Membuatnya turun satu peringkat dengan jumlah penjualan 1.501 unit (sebelumnya 1.808 unit).

Berikut daftar penjualan LMPV di Indonesia per-Mei 2023:

1. Toyota Avanza: 5.277 unit
2. Toyota Veloz: 1.557 unit
3. Mitsubishi Xpander (tidak termasuk Xpander Cross): 1.501 unit
4. Daihatsu Xenia: 1.077 unit
5. Suzuki Ertiga: 980 unit
6. Hyundai Stargazer: 971 unit
7. Wuling Confero: 428 unit
8. Honda Mobilio: 120 unit
9. Nissan Livina: 42 unit

Berikut rapor penjualan LMPV terlaris di Indonesia April 2023:

1. Toyota Avanza: 3.727 unit
2. Mitsubishi Xpander (tanpa Xpander Cross): 1.808 unit
3. Toyota Veloz: 1.701 unit
4. Daihatsu Xenia: 1.126 unit
5. Suzuki Ertiga: 919 unit
6. Hyundai Stargazer: 684 unit
7. Wuling Confero: 176 unit
8. Honda Mobilio: 120 unit
9. Nissan Livina: 73 unit

https://otomotif.kompas.com/read/2023/06/23/080200115/pasar-lmpv-kembali-pulih-mei-2023-avanza-veloz-mendominasi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke