Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Toyota Corolla DX Lawas Bertenaga Buas, Tembus 740 Tk

JAKARTA, KOMPAS.com - Mobil lawas bergaya retro atau klasik, masih memiliki daya tarik tersendiri walaupun usianya sudah tidak lagi muda. Tidak hanya kaum tua yang ingin nostalgia, mobil lawas juga kerap dijadikan bahan modifikasi di kalangan muda.

Seperti contoh Toyota Corolla DX lawas lansiran 1981 yang dibangun oleh seorang pemuda asal Hawai, Amerika Serikat, Alex Sylva yang juga pemilik dari A&B Motorworks.

Dilansir dari Carscoops, Kamis (15/6/2023), awalnya Sylva membangun mobil ini untuk diterjunkan dalam ajang drag race.

Sylva membangun Toyota Corolla ini menggunakan mesin 1 JZ mampu menghasilkan sekitar 740 Tk atau 551 kW. Mobil ini mampu menempuh jarak seperempat mil (400 meter) dalam waktu kurang dari 10 detik.

Adapun untuk ubahan lainnya termasuk intake manifold SMS, injektor 2200 cc, dan turbocharger Precision 6870 kombo menghasilkan 740 Tk dengan dorongan 30 psi.

Motor ini didukung oleh transmisi manual lima kecepatan R154. Mobil drag milik Alex ini menggunakan suspensi depan Techno Toy Tuning dan suspensi belakang 4-link dengan shock AFCO. Catatan terbaik pribadi Alex adalah 9,50 detik pada 149 mph atau 239,7 Kpj.

Tak hanya itu, Toyota Corolla ini diklaim menjadi mobil jalanan tercepat di Hawai. Hasil tersebut bahkan lebih cepat dari Dodge Demon 2018 yang memiliki tenaga 840 Tk.

Adapun secara tampilan, Toyota Corolla milik Sylva terlihat begitu klimis dengan kelir berwarna hitam. Terlihat beberapa bagian sudah dimodifikasi mulai dari lampu depan, bumper, over fender, hingga kaki-kaki. Sementara objek sirip hiu yang cukup mendominasi di bagian depan ternyata hanya sebagai aksesori saja.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/06/15/100200515/toyota-corolla-dx-lawas-bertenaga-buas-tembus-740-tk

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke