Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Lebih Murah Rp 10 Juta, Intip Kelengkapan Honda WR-V Manual [Video]

JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah hanya menyediakan transmisi CVT, akhirnya PT Honda Prospect Motor (HPM) merilis WR-V tipe E dengan transmisi manual 6 percepatan.

Varian ini menjadi tipe terendah sekaligus paling terjangkau di keluarga Honda WR-V yang dijual sebesar Rp 269,4 juta. Selisih Rp 10 juta dari tipe E CVT.

Alasan kuat Honda menghadirkan WR-V dengan transmisi manual dikarenakan untuk memenuhi keinginan konsumen yang masih gemar mengendarai mobil manual.

"Honda WR-V E transmisi manual kami hadirkan untuk memenuhi permintaan konsumen, terutama dari luar pulau Jawa yang memiliki kebutuhan dan kondisi alam yang lebih bervariasi. Dengan tetap mempertahankan berbagai keunggulan dari Honda WR-V, kami percaya varian ini akan memberikan lebih banyak pilihan dengan value yang lebih besar bagi konsumen," ujar Yusak Billy, Sales Marketing & Business Innovation Director HPM, dari keterangan resminya beberapa waktu lalu.

Meski jadi tipe termurah, tapi soal spesifikasi mesin dan fitur yang diberikan tak ada perbedaan dengan E CVT. Demikian juga dengan tampilan desain yang masih mengusung kesan sporty dan ringkas.

Untuk eksterior, WR-V E manual hadir menggunakan pelek 16 ini, lampu hologen, LED untuk fog light, rear combi light dengan LED light bars, power retractable door mirror, serta sektor belakang yang juga mengusung LED bars.

Masuk ke interior, fitur-fitur penunjang kenyamanan dan keamanan selama berkendara tetap disajikan, seperti audio layar sentuh 7 inci yang bisa terintegrasi dengan smartphone connection. Selain itu voice command switch, dan tampilan AC digital juga tetap digunakan.

Buat yang penasaran bagaimana tampilan luar dalam dari Honda WR-V E manual, bisa langsung simak video review singkatnya.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/05/31/103100015/lebih-murah-rp-10-juta-intip-kelengkapan-honda-wr-v-manual-video-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke