Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mobil Listrik Murah Citroen Meluncur Tahun Depan

Tan Kim Piaw, Advisory Board Indomobil Group, mengatakan, jika sesuai dengan rencana dari beberapa model baru tersebut salah satunya ialah mobil listrik alias mobil elektrifikasi.

"Maka itu saya sampaikan Citroen itu mobil listrik tidak hanya punya e-C4 tapi beberapa model lain dan kita berharap ini kita bisa bawa lagi ke Indonesia termasuk mobil listrik yang harganya lebih terjangkau," kata Tan di Jakarta, belum lama ini.

Tan enggan merujuk model apa yang dipersiapkan. Namun, dari penjelasannya dapat disimpulkan Citroen ingin meluncurkan mobil listrik murah karena punya pasar yang lumayan besar.

"Itu menurut kami di Indonesia tidak banyak hanya satu model menurut saya dan ini menjadi peluang pasar yang sangat menarik," kata dia.

"Kita rencanakan tahun kedua bawa produk baru. Mestinya ada mobil elektrifikasi. Saat ini ada kita e-C4 tapi memang itu segmen di atas. Ya segmen yang harga terjangkau kita juga bisa bawa," kata dia.

Saat ini Citroen memang punya beberapa model mobil listrik, pertama ada My Ami yaitu mobil listrik mungil keperluan kota. Namun sebetulnya Tan mengatakan, kesulitan mobil tersebut ialah masih mengusung setir kiri.

Di tataran global, Citroen punya mobil SUV listrik yaitu Megane E-Tech electric dan Citroen Zoe E-Tech. Nama yang terakhir dibanderol 29.995 poundsterling atau setara Rp 556 jutaan.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/04/10/092200015/mobil-listrik-murah-citroen-meluncur-tahun-depan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke