Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bisakah Upgrade Software dan Fitur Head Unit Mobil di Bengkel Resmi?

Contoh beberapa fitur baru multimedia terbaru ada di bagian head unit. Umumnya, mobil lansiran baru sudah dibekali software apple carplay dan android auto untuk mempermudah koneksi mobil dengan smartphone.

Beberapa head unit bahkan memiliki titik khusus yang berfungsi sebagai NFC Reader untuk membantu pengemudi memeriksa saldo e-money.

Dengan banyaknya peningkatan yang ada, bisakah bengkel resmi memberikan upgrade mulitimedia dan update software untuk mobil lama supaya penggunanya bisa menikmati fitur-fitur tersebut?

Ekowati, Pimpinan Teknis Auto 2000 Kalimalang Jakarta Timur mengatakan, hal itu bisa saja dilakukan karena bengkel resmi memang memiliki komponennya. Tapi, ada beberapa catatan yang harus dipahami pengguna.

“Upgrade ini hanya berlaku untuk lini mobil yang sama. Misalnya Avanza lansiran 2020 dia bisa dipasangi head unit punya Avanza lansiran 2022. Tapi dia enggak bisa dipasangi head unit Fortuner,” katanya kepada Kompas.com, Kamis (30/3/2023).

Selain faktor kesamaan lini, teknisi harus memeriksa terlebih dahulu mengenai kecocokan komponen upgrade. Terkadang, upgrade tidak bisa dilakukan jika ada kendala.

Terakhir, Eko menjelaskan jika pemasangan head unit dan upgrade multimedia sejatinya mudah jika mobil kompatibel, tapi kendala lain yang mungkin terjadi adalah ketersediaan stok barang.

“Biasanya menunggu sebentar selama satu sampai dua minggu. Bisa dilakukan, tapi enggak sepenuhnya instan seperti servis-servis lainnya,” kata Eko.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/03/31/041200115/bisakah-upgrade-software-dan-fitur-head-unit-mobil-di-bengkel-resmi-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke