Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mau Punya Bus Sendiri, Siapkan Dana Mulai Rp 1 Miliar

Bus sendiri punya beberapa model, misalnya seperti medium bus yang kerap digunakan oleh beberapa Perusahaan Otobus (PO), kendaraan karyawan sebuah perusahaan, kendaraan universitas dan sebagainya.

Artinya, untuk memiliki sebuah medium bus bisa dilakukan oleh siapa saja selama dana yang dimiliki cukup.


Karoseri Laksana yang telah menjadi langganan untuk pembuatan bus di Indonesia biasanya memasang harga sekitar Rp 1 miliar untuk satu unit medium bus.

“Kalau untuk bus medium sekitar Rp1 miliar untuk per unit,” kata Export Manager Karoseri Laksana Werry Yulianto kepada Kompas.com, Jumat (3/2/2023).

Werry menjelaskan jika harga tersebut hanya berupa estimasi. Maka dari itu, harga bisa lebih mahal atau lebih murah tergantung spesifikasi yang digunakan oleh bus.

Misalnya seperti jenis sasis yang digunakan, fitur yang digunakan, atau komponen lainnya yang biasanya akan mempengaruhi harga.

Sementara itu, jika kedua belah pihak, yaitu antara karoseri dan pelanggan sudah sepakat, maka bus akan langsung dikerjakan.

Biasanya, untuk pengerjaan dari satu unit medium bus memakan waktu berbulan-bulan. Namun itu tergantung komponen apa saja yang akan digunakan pada bus, jika makin rumit, maka pengerjaannya makin sulit.

“Normalnya, untuk pengerjaan satu unit medium bus sekitar 2-3 bulan,” kata Werry.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/02/03/162100115/mau-punya-bus-sendiri-siapkan-dana-mulai-rp-1-miliar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke