SEMARANG,KOMPAS.com - Sepeda motor bekas sampai saat ini masih jadi pilihan sebagian besar konsumen. Ada banyak fakro yang melatar belakangi, namun paling utama soal harga yang lebih terjangkau.
Bahkan dengan dana yang bisa dibilang tak terlalu besar, masih bisa mendapatkan motor bekas yang dapat digunakan sebagai moda transportasi harian.
Sebagai contoh dengan dana Rp 5 juta, masih ada beberapa motor bekas yang bisa dibeli dan memiliki banyak pilihan sebagai alternatif, khususnya untuk wilayah Semarang.
Dengan kisaran dana Rp 5 juta, didominasi motor-motor lawas yang masih mengandalkan karburator. Meski demikian, pasarnya masih cukup menarik.
"Ada Supra X 125 dan Yamaha Vega di harga Rp 5 juta. Skutik jarang yang bekasnya dijual harga segitu," kata Titho, pemilik showroom Maju Motor Demak kepada Kompas.com, Minggu (27/11/2022).
Motor bebek masih menggiurkan karena dianggap tangguh dan menawarkan perawatan yang bersahabat.
Titho mengatakan, nilai jual yang menarik tersebut menyebabkan populasinya di pasar motor bekas tetap bertahan hingga saat ini.
Motor bekas di bawah 2010 yang menggunakan karburator, banyak dinilai minim perawatan dan tanggung unguk digunakan dibandingkan sistem injeksi.
"Servis rutin mudah dan murah, bengkel-bengkel kampung juga bisa menangani. Harga suku cadang juga lebih merakyat. Poin-poin tersebut jadi penggoda untuk para peminat," kata dia.
Rico, Karyawan Barokah Motor Secang mengatakan, harga Rp 5 jutaan pasar penjualan diklasifikasikan khusus. Tersedia pilihan motor-motor generasi 1990-an yang jadi barang antik.
"Kita ready stok Astrea Prima dan Honda Grand. Banyak konsumen yang tergiur dan datang dari luar kota. Ada dari Semarang, Yogyakarta, sama Malang. Barang hobi harga murah, kadang juga kirim luar kota," kata Rico.
Penjualan motor-motor lawas tersebut malah sering hasilnya lebih baik dari skutik-skutik model baru. Rico mengatakan, beberapa kali motor dipajang hitungan menit kemudian langsung terjual.
Transaksi cepat dan tidak alot, konsumen suka lanjut pembayaran. Sama-sama untung, kita juga ada motor-motor baru pakai beberapa bulan, jualnya setengah mati, berbulan-bulan parkir rapi. Yang beli sepi," ucapnya.
Adapun, berdasarkan pantauan redaksi Kompas.com, Minggu (27/11/2022) di sejumlah bursa jual beli motor bekas daring Kota Semarang dan sekitarnya berikut ini pilihan motor bekas harga Rp 5 jutaan, yaitu:
Honda:
Honda Supra X 125 2005, Rp 5,5 juta
Astrea Prima 1989, Rp 4,8 juta
Honda Grand 1995, Rp 3,75 juta
Honda Blade 2012, Rp 5,5 juta
Honda Revo 2011, Rp 5,7 juta
Yamaha:
Yamaha Mio 2011, Rp 3,5 juta
Yamaha Vega ZR 2012, Rp 4, 8 juta
Yamaha Jupiter Z 2010, Rp 4 juta
Yamaha Jupiter MX 2008, Rp 3,75
Suzuki:
Suzuki Spin 2010, Rp 5 juta
Suzuki Satria 2009, Rp 3,7 juta
Suzuki SkyDrive 125 2013, 3,9 juta
Suzuki Skywave 2011, Rp 5,2 juta
https://otomotif.kompas.com/read/2022/11/28/101200615/motor-bekas-rp-5-jutaan-di-semarang-pilihan-karburator-mendominasi