Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Opsi SUV Ladder Frame Bekas Oktober 2022, Fortuner Mulai Rp 100 Jutaan

JAKARTA, KOMPAS.com - Buat masyarakat penggemar mobil sporty nan canggih dengan kapasitas besar, mobil di segmen sport utility vehicle (SUV) ladder frame bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat.

SUV ladder frame memiliki desain yang segar dan terkesan modern, disematkan fitur-fitur canggih, serta memiliki ground clearance yang cukup tinggi. 

Saat ini, ada tiga model yang mengisi segmen SUV ladder frame yaitu Toyota Fortuner, Mitsubishi Pajero Sport, serta Isuzu MU-X.

Jika melihat harga barunya, mobil-mobil ini dibanderol di harga yang cukup tinggi, yaitu mulai dari Rp 500 jutaan.

Namun, dengan status seken, bisa jadi opsi di bursa mobil bekas dengan harga yang bervariasi, tergantung dari varian, tipe, hingga kondisi keseluruhan mobilnya. Membeli mobil  bekas bisa menjadi alternatif bagi pemilik modal terbatas.

Pantauan Kompas.com di sejumlah bursa mobil bekas daring, Kamis (17/11/2022), Toyota Fortuner lansiran tahun 2005 dijual di harga Rp 175 juta. Sedangkan untuk unit tahun mudanya, tahun 2016, dibanderol di harga Rp 340 jutaan.

Sedangkan untuk Mitsubishi Pajero, harganya terbilang lebih tinggi. Untuk lansiran tahun 2016, harganya adalah Rp 400 jutaan; terpaut Rp 100 jutaan dari Toyota Fortuner bekas untuk tahun yang sama.

Selengkapnya, berikut ini kisaran harga SUV ladder frame di pasaran mobil bekas daring:

  • Toyota Fortuner 2.7 G bensin tahun 2005, Rp 175 juta
  • Toyota Fortuner 2.7 4X2 SRZ bensin tahun 2016, Rp 346 juta
  • Mitsubishi Pajero 2.5 solar tahun 2009, Rp 217 juta
  • Mitsubishi Pajero 2.5 solar tahun 2016, Rp 417 juta
  • Isuzu MU-X 2.5 solar tahun 2016, Rp 295 juta
  • Isuzu MU-X 2.5 Royale solar tahun 2018, Rp 330 juta
  • Ford Everest 2.5 XLT solar tahun 2011, Rp 175 juta
  • Ford Everest 2.5 Limited solar tahun 2014, Rp 245 juta

*seluruh harga kisaran

https://otomotif.kompas.com/read/2022/11/17/092200415/opsi-suv-ladder-frame-bekas-oktober-2022-fortuner-mulai-rp-100-jutaan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke