JAKARTA, KOMPAS.com – Kecelakaan akibat rem blong sering terjadi tidak terduga dan kerap memakan banyak korban jiwa. Seperti yang terjadi di Jalan Alternatif Transyogi Cibubur, Jakarta Timur, Senin (18/7/2022) sore.
Satu unit truk tangki BBM diduga mengalami rem blong dan menabrak sejumlah mobil pribadi dan sepeda motor yang berhenti di persimpangan karena lampu merah.
Akibatnya, ada 11 korban jiwa yang merupakan pengendara sepeda motor. Kecelakaan serupa juga pernah terjadi di Muara Rapak, Balikpapan, Kalimantan Timur pada awal tahun lalu, Jumat (21/1/2022).
Salah satu kemiripannya adalah dugaan rem truk yang blong dan lokasi kejadian di area lampu merah dengan kontur jalan menurun, sehingga tabrakan tidak bisa dihindari.
Selain itu, PT Pertamina rupanya sudah meluaskan cakupan pendaftaran bahan bakar minyak (BBM) subsidi, yaitu Pertalite dan Solar.
Dari sebelumnya hanya 13 kota atau kabupaten yang diprioritaskan pada tahap awal di Juli 2022, kini sudah bertambah menjadi 50 wilayah. Bahkan, pendaftaran untuk membeli Pertalite dan Solar saat ini juga sudah bisa dilakukan bagi warga DKI Jakarta dan Bekasi.
Berikut 5 artikel terpopuler di kanal otomotif pada Selasa, 19 Juni 2022 :
1. Berhenti di Lampu Merah, Netralkan Transmisi dan Jangan Pakai Rem Tangan
Selain perlunya evaluasi terkait penempatan lampu merah, ada beberapa hal yang bisa dilakukan oleh pengemudi kendaraan bermotor untuk mengantisipasi atau meminimalisir kemungkinan tertabrak saat sedang berhenti di lampu merah.
]Training Director Safety Defensive Consultant (SDCI) Sony Susmana menjelaskan, selama masih di jalan raya, risiko mengalami kecelakaan akan tetap tinggi.
Namun, beberapa hal yang bisa dilakukan untuk setidaknya menghindar jika ada kejadian yang tak terduga, salah satunya adalah dengan cara menginjak rem dan menetralkan transmisi saat berhenti di lampu merah, bukan menggunakan rem tangan.
2. Diperluas, Pendaftaran Pertalite Dibuka untuk Warga Jakarta dan Bekasi
Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga Irto Ginting mengatakan, perluasan wilayah pendaftaran Pertalite dan Solar dilakukan melihat tingginya animo dari masyarakat untuk menggunakan BBM subsidi.
"Iya, (sudah diperluas). Dari antusiasme masyarakat yang memang sangat tinggi. Saat ini untuk pendaftaran BBM subsidi sudah di atas 150.000 pendaftar ya," ujar Irto kepada Kompas.com, Selasa (19/7/2022).
3. Belajar dari Kecelakaan Cibubur, Hindari Tabrak Belakang di Persimpangan
Kecelakaan di Cibubur yang terjadi merupakan tabrak belakang oleh truk tangki pengangkut BBM. Para pengendara motor atau mobil yang tengah berhenti di belakang lampu merah kemudian menjadi korban, hingga 11 nyawa harus melayang.
Pihak kepolisian masih menyelidiki proses kejadian, sampai artikel ini diturunkan. Meskipun menciptakan pilu, tapi sebagai manusia tetap harus mengambil pelajaran dari kejadian ini. Terutama bagi pengemudi mobil atau motor yang mau berhenti di persimpangan lampu merah.
Training Director Jakarta Defensive Driving Consulting (JDDC) Jusri Pulubuhu mengatakan, dasar pemikiran seluruh pengguna kendaraan itu harus sama, yaitu jalan adalah lingkungan yang tidak pernah aman.
4. Ingat Lagi, Ini 25 Ruas Jalan Jakarta yang Terapkan Ganjil Genap
Aturan ganjil genap pada 25 ruas jalan resmi di DKI Jakarta telah diterapkan secara penuh dengan implementasi tilang, sejak 13 Juni 2022.
Pemberlakuan sistem ganjil genap bertujuan untuk menekan volume kepadatan lalu lintas yang diklaim makin meningkat di Jakarta.
Untuk jam operasional ganjil genap mulai pukul 06.00 WIB sampai 10.00 WIB dan sore dari jam 16.00 WIB sampai 21.00 WIB. Aturan ini berlaku hanya Senin sampai Jumat.
5. Bahas Model Flagship Terbaru, Toyota Crown Crossover
Toyota Motor Corporation baru saja meluncurkan generasi terbaru model flagship Crown. Produk ini terlahir kembali setelah puluhan tahun dikenal sebagai spesies sedan full size, kini tersedia dalam empat model, yaitu crossover, sedan, sport, dan estate (station wagon).
Model pertama yang meluncur ke pasar, adalah Toyota Crown Crossover. Tentu saja keputusan ini cukup mengejutkan dunia otomotif, melihat stategi Toyota di bawah kendali Akio Toyoda sang cucu pendiri perusahaan ketika peluncuran dilakukan.
Namun, ada juga yang menganggap stategi ini jenius karena memperbesar cakupan pasar Crown yang selama ini hanya pencinta sedan.
https://otomotif.kompas.com/read/2022/07/20/060200115/-populer-otomotif-berhenti-di-lampu-merah-netralkan-transmisi-dan-jangan