Kini setelah Suzuki konfirmasi diri bakal hengkang, Mir sedang mencari "kapal baru." Bosnya saat ini di Suzuki, Livio Suppo pun secara tak langsung merekomendasikan Mir ke Honda.
Suppo yang memang mantan manager Repsol Honda (2011-2017) mengatakan bahwa dia bisa melihat bagaimana Mir nanti menjadi rekan setim Marquez di paddock Honda.
“Ini adalah tempat yang bisa dia pegang dengan baik. Mungkin dia akan menemukan lingkungan yang kurang memanjakannya, yang dia butuhkan untuk melepaskan bakat yang sering tertahan oleh perhitungan," kata Suppo mengutip Tuttomotoriweb.it, Sabtu (28/5/2022).
Mir yang dikonfirmasi tidak menutup diri dengan pernyataan Suppo. Juara dunia MotoGP 2020 itu mempelajari kata-kata Suppo tentang masa depannya.
“Sangat aneh bahwa pada pertengahan musim bos saya mengatakan saya akan baik-baik saja dengan motor lain," kata Mir.
"Namun saya setuju dengan apa yang dia katakan, dia memiliki banyak pengalaman dan apa yang dia bicarakan. Saya suka pertarungan, tekanan dan berada di bawah tekanan," ungkap Mir.
https://otomotif.kompas.com/read/2022/05/28/114200815/bos-suzuki-ecstar-rekomendasikan-mir-ke-honda