Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kilah Subaru Indonesia Baru Kirim All New Forester Agustus 2022

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Plaza Auto Mega (Subaru Indonesia) akhirnya meluncurkan produk pertamanya, yakni All New Forester. Namun, sport utility vehicle (SUV) tersebut baru akan dikirim ke konsumen Agustus 2022.

Padahal, jarak antara peluncuran dengan pengiriman ke konsumen bisa berselang sekitar dua bulan. Menurut Subaru Indonesia, rentang waktu tersebut tidak terlalu lama.

Arie Christopher Setiadharma, Chief Operating Officer Subaru Indonesia, mengatakan, alasannya adalah masalah cip semikonduktor yang melanda seluruh dunia dan seluruh merek.

"Kenapa kita launching Mei dan baru dikirim ke konsumen Agustus? Rasanya kalau kita lihat dari timeline tidak merupakan waktu yang cukup lama. Sebab, kita inginnya saat kita kirim mobil ke konsumen, konsumen sudah bisa langsung di-BBN-kan mobilnya," kata Arie, kepada wartawan, saat peluncuran All New Forester, Rabu (18/5/2022).

Arie menambahkan, mobil baru pasti ada prosedur-prosedur yang memang harus dilakukan dahulu, seperti homologasi, uji tipe, dan lainnya.

"Jadi, pada saat nanti kita kirim mobil ke konsumen pada Agustus, itu sudah siap jual, konsumen tidak perlu menunggu lama lagi sampai mendapatkan nomor polisi," ujar Arie.

All New Forester sendiri hadir dalam dua tipe, yakni 2.0i-L dengan harga Rp 579,5 juta (OTR Jakarta) dan 2.0i-S EyeSight yang harganya Rp 659,5 juta (OTR Jakarta).

https://otomotif.kompas.com/read/2022/05/19/074200515/kilah-subaru-indonesia-baru-kirim-all-new-forester-agustus-2022

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke