JAKARTA, KOMPAS.com – Pasar sepeda motor sport di segmen naked kelas 250cc cukup stabil. Ada beberapa merek baru yang memasuki segmen ini dan beberapa jusru keluar.
Kawasaki yang sebelumnya punya model W250, bergaya retro klasik kini sudah tak memiliki wakil di segmen sport naked 250 cc.
Padahal dulu pabrikan ‘Geng Ijo’ cukup menguasai pasar, ditambah dengan Z250 yang lebih dulu keluar dari daftar jual Kawasaki Indonesia.
Di lain sisi, segmen motor sport 250 cc naked sebetulnya diramaikan dengan beberapa pendatang baru pada akhir 2021. Ada yang datang dari merek baru, ada juga yang melakukan penyegaran model.
Merek baru lahir dari CFMoto yang dibawa oleh PT MForce Indonesia dengan memperkenalkan 250NK di pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021.
Belum lama ini KTM juga menghadirkan generasi terbaru Duke 200 dan Duke 250, dengan desain yang lebih agresif dan sporty. Termasuk juga kehadiran Adventure 250 buat para pecinta touring.
Kemudian Benelli Indonesia turut meluncurkan Keeway SCR250V. Tampilan motor dengan gaya scrambler dan kental dengan aura motor custom ini menggoda degan konstruksi mesin model V-twin.
Sedangkan untuk pabrikan lainnya, seperti Cleveland Cyclewerks, masih mempertahankan modelnya masing-masing.
Harga motor sport 250 cc naked pada Mei 2022:
Yamaha
KTM
Benelli
SM Sport
Keeway
CFMoto
Cleveland Cyclewerks
*harga OTR Jakarta
*harga dapat berubah sewaktu-waktu
*harga berbeda di tiap daerah
https://otomotif.kompas.com/read/2022/05/15/162100015/cek-harga-motor-sport-naked-250cc-usai-lebaran