Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Daftar Rest Area yang Dilengkapi SPBU Modular di Ruas Tol Trans-Jawa

JAKARTA, KOMPAS.com - Saat mudik melalui Tol Trans-Jawa, penting bagi pemudik untuk mengetahui titik-titik rest area yang dilengkapi dengan pom bensin atau SPBU.

SPBU ditempatkan di rest area bertipe A yang lebih lengkap fasilitasnya. Dengan terbatasnya SPBU, penumpukan kendaraan berpotensi terjadi di rest area tipe A selama arus mudik ini.

Mengantisipasi hal itu, General Manager Perencanaan dan Pengendalian Operasional PT JMRB Meta Herlina menjelaskan bahwa pihaknya telah berkoordinasi dengan PT Pertamina (Persero) untuk menjaga stok BBM di SPBU rest area ruas jalan tol Jasa Marga, dengan mengoperasikan SPBU modular di sejumlah rest area.

"Kami juga telah bekerjasama dengan Pertamina untuk mengoperasikan SPBU modular di 16 rest area di ruas jalan tol yang dikelola oleh Jasa Marga Group," ucap Meta seperti dikutip Kompas.com, Kamis (28/4/2022).

Sebagai informasi, SPBU modular merupakan penyalur yang memiliki sarana dan fasilitas yang dapat berpindah. Ini didirikan sebagai alternatif bangunan untuk memnuhi kebutuhan BBM Non PSO di lokasi tertentu.

SPBU modular ini akan dioperasikan selama arus mudik dan arus balik Lebaran 2022 di sejumlah rest area bertipe B yang tidak dilengkapi SPBU, rest area fungsional, serta rest area tipe A yang berpotensi terjadi penumpukan kendaraan.

Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya kepadatan dan antrean di SPBU selama masa mudik.

"SPBU modular ini beroperasi mulai dari 22 April 2022 hingga 11 Mei 2022," ucap Meta.

Berikut ini daftar rest area yang dilengkapi SPBU modular di ruas Tol Trans-Jawa:

Tol Jakarta-Cikampek

  • Rest area Km 33 A
  • Rest area Km 52 B

Tol Palimanan-Kanci

  • Rest area Km 207 A

Tol Batang-Semarang

  • Rest area Km 279 A
  • Rest area Km 391 A

Tol Solo-Ngawi

Tol Ngawi-Kertosono

  • Rest area Km 597 A
  • Rest area Km 597 B

Tol Pandaan-Malang

  • Rest area Km 66 A
  • Rest area Km 66 B

Tol Gempol-Pasuruan

  • Rest area Km 792 A
  • Rest area Km 792 B

Tol Pasuruan-Probolinggo

  • Rest area Km 833 A
  • Rest area Km 819 B

https://otomotif.kompas.com/read/2022/04/30/070200615/daftar-rest-area-yang-dilengkapi-spbu-modular-di-ruas-tol-trans-jawa

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke