Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Innova EV Concept Masih Pakai Platform Venturer

JAKARTA, KOMPAS.com - Kehadiran Toyota Kijang Innova EV Concept Car dalam pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2022 membuat kesan tersendiri.

Apalagi, kendaraan terkait sempat dijajal langsung oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto setelah membuka resmi helatan IIMS Hybrid 2022, Kamis (31/3/2022).

Namun mobil keluarga percontohan itu masih belum sempurna untuk dilepas dan digunakan masyarakat luas. Termasuk pada penggunaan platformnya.

"Kita masih tulis concept car karena ada beberapa aspek yang perlu disempurnakan baik pada interior, kekedapan, kompressor, semuanya," kata Direktur Corporate Affairs PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) Bob Azam, Jumat (1/4/2022).

"Platformnya sendiri, masih memakai yang lama karena basisnya pakai trim Venturer, belum TNGA," lanjut dia.

Adapun alasan Toyota Indonesia belum menggunakan platform baru ini, karena semua pengembangan perlu dilakukan secara bertahap.

Tapi dipastikan ketika mobil elektrik baru dihadirkan, akan menggunakan berbagai aspek terkini termasuk platformnya.

"Kita saat ini belum punya platfom khusus untuk kendaraan listeik, e-platform. Jadi kita pakainya platform konvensional," ujar Bob.

"Bertahap (pengembangannya). Kita lakukan di upper body dahulu. Nanti, mobil listrik yang diluncurkan pakai TNGA langsung," tambah dia.

Diketahui, Kijang Innova EV Concept Car adalah mobil listrik murni atau Battery Electric Vehicle (BEV) hasil karya insinyur TMMIN.

Dikenalkannya produk ini, bertujuan untuk mengeskalasi kemampuan engineer Indonesia serta mengembangkan kapabilitas SDM nasional di bidang elektrifikasi.

Lewat produk ini pula, Toyota Indonesia dapat merealisasikan transfer pengetahuan, inovasi teknologi, dan peningkatan kemampuan SDM industri otomotif kepada seluruh rantai pasok hingga para akademisi yang selaras dengan moto Toyota Indonesia “We Make People Before We Make Product”.

Kijang Innova EV concept study car menjadi bagian dari continuous improvement, yaitu semangat pengembangan ekosistem elektrifikasi Indonesia yang diwujudkan bersama para engineer anak bangsa.

"Proyek ini sekaligus menjadi titik awal transformasi bersama ke era elektrifikasi dengan menggandeng seluruh rantai pasok yang sudah berperan membangun industri otomotif nasional selama ini, sambil mempersiapkan ekosistem lengkap untuk BEV," tulis Toyota Indonesia.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/04/02/084100015/innova-ev-concept-masih-pakai-platform-venturer

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke