Selama 31 Maret -10 April 2022, Wuling akan memamerkan produk terbaiknya di JIExpo Kemayoran, Jakarta. Wuling akan memamerkan 10 unit mobil adalan selama pameran berlangsung.
Dari semua unit, New Cortez akan menjadi model andalan di booth pameran.
“New Cortez akan ditonjolkan karena baru diluncurkan secara Nasional tanggal 24 kemarin,” ujar Brian Gomgom, Media Relation Wuling Motors pada Kompas.com saat ditemui langsung di booth Wuling yang ada IIMS Hybrid 2022.
New Cortez ini menjadi koleksi terbaru dari Wuling sehingga akan menjadi unit yang di tonjolkan. Pada set booth pameran, New Cortez ditempatkan bagian tengah. Alhasil, mobil berwarna silver tersebut lebih menonjol dari koleksi lainnya.
“Peluncuran sendiri sebelum acara IIMS Hybrid 2022, sudah kita kenalkan dulu pada masyarakat. Jadi harapannya ketika konsumen bisa lihat langsung di sini dan tes drive juga,” kata Brian.
Brian juga mengatakan bila persiapan set booth telah dilakukan oleh tim Wuling sejak tanggal 25 Maret 2022.
Berdasarkan pantauan Kompas.com, merek kendaraan asal China tersebut telah memasukan enam unit mobil ke dalam booth Wuling yang ada di IIMS Hybrid 2022.
Keenam unit ini hanya untuk di hari pembukaan saja, di hari kedua seterusnya akan ada 10 unit mobil Wuling yang di pamerkan.
Tidak hanya itu saja, Wuling juga akan memberikan penawaran menarik. Penawaran ini hanya akan berlaku selama IIMS Hybrid 2022 berlangsung.
https://otomotif.kompas.com/read/2022/03/31/094200915/mobil-baru-new-cortez-jadi-andalan-wuling-di-iims-hybrid-2022