Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rossi Masih Adaptasi di Sesi Tes GT World Challenge Europe

JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah meluncurkan livery untuk mobil balapnya, Valentino Rossi lanjut dengan sesi tes untuk GT World Challenge Europe 2022. Dia mengendarai Audi R8 LMS GT3 Evo II.

Rossi bergabung dengan tim balap asal Belgia, yakni W Racing Team (WRT). Untuk sesi tes resmi, digelar di Sirkuit Paul Richard, Le Castellet, belum lama ini.

Dikutip dari Speedweek.com, Sabtu (12/3/2022), pada hari pertama sesi tes, Rossi tidak turun ke trek. Baru pada hari kedua, dia melakukan beberapa lap.

Tujuannya hanya untuk beradaptasi dan mengenal lebih jauh karakter mobil serta sirkuitnya. Catatan waktu terbaik belum menjadi fokusnya. Maka itu, tidak heran jika hanya beberapa kali catatan waktunya bisa menonjol di antara 42 mobil lainnya.

Rossi menyelesaikan sesi pertama dengan berada di posisi ke-22. Dia mencatatkan waktu terbaik 1 menit 54,331 detik, dari total 82 lap yang dilakukannya.

Pada sesi kedua, Rossi bersama dua rekan setimnya, yakni Nico Muller dan Frederic Vervisch, berhasil memperbaiki catatan waktunya dan naik ke posisi ke-18. Catatan waktu terbaiknya tembus 1 menit 53,960 detik, dengan total 53 lap.

Sesi pertama GT World Challenge Europe 2022 akan digelar pada 1-3 April 2022 di Imola.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/03/12/130329215/rossi-masih-adaptasi-di-sesi-tes-gt-world-challenge-europe

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke