Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

SYM 4MICA, Cocok buat Bawa Galon Air

TAIWAN, KOMPAS.com - SYM resmi meluncurkan skutik baru SYM 4MICA di Taiwan. Motor baru ini menarik karena mengusung desain yang cukup berbeda dengan skutik lain di pasaran.

Dikutip dari Greatbiker, nama 4MICA berasal dari kata Italia Formica, yang berarti semut. Meskipun namanya semut, desainnya justru banyak mengotak berbeda dengan definisi semut.

Menyelisik desain, fasia depan memiliki lampu depan bulat LED dan diapit oleh lampu sein kiri dan kanan. Tebeng depan punya bentuk sederhana, setangnya model telanjang dan spion bulat.

Joknya dibagi menjadi dua bagian. Jok belakang dapat dibuka untuk membawa barang bawaan dan dapat menjadi sandaran.

Alas kaki pengendara alias dek punya panjang 410 mm memungkinkan untuk dapat menempatkan barang bawaan. Dek juga dibekali dengan kait untuk menggantung barang.

Bobot kotor 125 kg, rem depan cakram sedangkan belakang model tromol. SYM juga membuat varian ABS sebagai opsi.

Mesinnya dibekali jantung 150 cc, 1-silinder, 4-tak, 2-katup, dan didinginkan oleh radiator. Mengenai istem injeksi bahan bakar, rincian tenaga dan torsinya belum diungkap pabrikan.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/02/10/102200415/sym-4mica-cocok-buat-bawa-galon-air

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke