Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pol Espargaro Kesal, Sebut Dirinya Tak Bodoh

JEREZ, KOMPAS.com - Pebalap Repsol Honda Pol Espargaro tidak menyesali kepindahannya ke Honda, meski di musim pertamanya sedikit kesulitan untuk mengenali karakter RC213V.

Perpindahan dari KTM ke Honda ternyata lebih sulit dari yang diperkirakan, namun di akhir musim dia berhasil merebut podium dan meninggalkan catatan bagus untuk musim depan.

Pada akhir MotoGP musim 2021, pebalap asal Spanyol tersebut berada di peringkat 12 dengan raihan 100 poin.

“Ada masa-masa yang sangat sulit,” kata Pol dalam sebuah wawancara dikutip dari Tuttomotoriweb.it, Senin (6/12/2021).

“Saya menjalani balapan yang buruk di Barcelona. Saya jatuh, akhir pekan tidak baik. Pada saat yang sama, saya harus melihat bagaimana KTM menang,” ungkapnya.

Tapi setelah liburan musim panas atau di tengah musim Pol mulai membaik. Dia berhasil naik podium di Silverstone, meskipun menurutnya masih di bawah ekspektasi.

“Ketika Anda membuat keputusan, itu karena Anda yakin akan hal itu pada saat itu. Adalah salah untuk melihat ke belakang dan berpikir itu adalah kesalahan atau apa yang bisa saya lakukan di tempat lain,” katanya.

“Kamu seharusnya tidak berpikir seperti itu, itu tidak membawamu ke mana-mana. Tidak mendapatkan hasil itu sulit," kata Pol.

"Saya tidak bodoh. Saya tahu mengapa saya ke Honda dan tahu hasil apa yang harus Anda capai dengan motor ini. Jika Anda tidak bisa melakukannya, saya akan menjadi orang pertama yang mengkritik diri sendiri,” ungkapnya.

Lagi pula, bukan hanya Pol yang kesulitan dengan RC213V. Juara dunia lima kali Jorge Lorenzo merupakan salah satu contoh pebalap yang kesulitan saat mengendarai Honda.

Selain itu, motor 2021 dianggap memiliki terlalu banyak masalah, terutama di bagian belakang. Untuk 2022 tujuannya adalah untuk mendapatkan lebih banyak podium.

"Tahun depan saya harus melakukan kinerja yang lebih baik," ungkapnya.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/12/06/094200515/pol-espargaro-kesal-sebut-dirinya-tak-bodoh

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke