Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Calon Pebalap Baru MotoGP dari Yamaha, Toprak Razgatlioglu

JAKARTA, KOMPAS.com - Belakangan ini, nama Toprak Razgatlioglu diperbincangkan banyak orang. Pebalap Yamaha di World Superbike (WorldSBK) ini mulai sering dihubungkan dengan MotoGP.

Razgatlioglu juga dilirik banyak orang belakangan ini karena persaingannya dengan Jonathan Rea. Keduanya memiliki selisih poin yang tipis dalam perebutan gelar juara dunia WorldSBK 2021.

Pebalap asal Turki tersebut mengatakan, dia sudah memiliki jadwal untuk mencoba Yamaha YZR-M1 di akhir musim. Namun, bukan berarti momen tersebut membuat Razgatlioglu akan pindah ke MotoGP secepatnya.

"Kami punya banyak waktu untuk mencoba motor MotoGP. Kita akan lihat. Tahun ini, saya akan fokus pada pekerjaan saya dan mungkin setelahnya kami akan mencoba motor MotoGP," ujar Razgatlioglu, dikutip dari Motorsport.com, Jumat (15/10/2021).

Yamaha masih memiliki satu tempat di tim satelit RNF, yang saat ini masih dikenal dengan nama Petronas Yamaha Sepang Racing Team. Tim tersebut secara resmi baru memiliki Andrea Dovizioso untuk musim depan. Namun, Razgatlioglu sendiri sudah memiliki kontrak dengan timnya hingga akhir 2022.

"Saya akan terus di sini (WorldSBK), karena saya masih punya dua tahun di kontrak saya. Semoga saja tahun ini saya jadi juara dunia," kata Razgatlioglu.

Razgatlioglu menambahkan, dia sangat menyukai balapan di WorldSBK. Tapi, tidak menutup kemungkinan juga untuk pindah ke MotoGP.

"Mungkin tahun depan saya juara dan saya ke MotoGP (di 2023), saya tidak tahu. Setidaknya, tahun ini dan tahun depan, saya akan tetap di sini," ujar Razgatlioglu.

Valentino Rossi yang akhir musim ini akan pensiun juga memantau Razgatlioglu. Menurutnya, Razgatlioglu punya potensi dan bisa kompetitif di MotoGP.

"Dia kencang, jadi ini sangat menarik dia akan mencoba M1, karena saya pikir, dia bisa kompetitif, dan dia juga bisa kompetitif di MotoGP, karena dia masih muda dan dia punya banyak potensi," kata Rossi.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/10/16/114200715/calon-pebalap-baru-motogp-dari-yamaha-toprak-razgatlioglu

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke