Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Catalytic Converter Bisa Diservis, Begini Dampaknya buat Mobil

JAKARTA, KOMPAS.com – Catalytic Converter (CC) menjadi komponen penting untuk menekan polusi dari hasil pembakaran di ruang mesin. Meski begitu, CC rupanya punya usia pakai yang jika sudah mencapai masanya bakal mengganggu performa mobil.

Stevanus Jasin, pemilik bengkel Provis Autolab, mengatakan, pada dasarnya CC bisa diservis. Namun tidak semua bengkel bisa melakukannya.

“Kendalanya sehabis disemprot ngebul, makanya kalau bengkel enggak punya alat, dia enggak bisa. Harus pakai cairan khusus,” ujar Jasin, kepada Kompas.com (30/9/2021).

“Efeknya banyak, CC jadi lebih bersih, mesin lebih bertenaga, lebih irit. Tapi kalau sudah error sudah enggak bisa diperbaiki, harus ganti satu set,” kata dia.

Menurutnya, setelah pemakaian 50.000 km atau 60.000 km atau lebih, CC atau DPF (Diesel Particulate Filter) pada mesin diesel berpotensi terjadi penyumbatan oleh deposit karbon yang melewati knalpot.

“Catalytic converter bila diganti harganya tergolong mahal dan bila dilepas akan mengakibatkan kualitas gas buang menjadi buruk, serta bisa mengakibatkan lampu check engine menyala,” ucap Jasin.

Oleh sebab itu, Jasin menawarkan jasa pembersihan CC dengan chemicals yang disemprot langsung, sekaligus juga pembersihan sensor oksigen.

“Peningkatan tenaga mesin cukup signifikan karena catalytic converter tidak lagi menghambat gas buang. Cukup sering terjadi tenaga mesin tidak dapat dicapai secara maksimal karena catalytic converter yang mampet atau mulai mampet,” tuturnya.

Pemilik mobil yang tertarik melakukan servis CC, dapat langsung menyambangi Provis Autolab di Pondok Aren, Bintaro, Tangerang Selatan.

“Pengerjaannya sekitar 2-3 jam. Harganya tergantung pada mobilnya, mulai dari Rp 1 jutaan sampai Rp 2,4 jutaan,” kata Jasin.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/10/05/182100315/catalytic-converter-bisa-diservis-begini-dampaknya-buat-mobil

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke