Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jarang Naik Podium, Marquez Makin Termotivasi

JAKARTA, KOMPAS.com - Musim ini, Marc Marquez baru satu kali naik podium, tapi dengan kemenangan. Selebihnya, posisinya cukup jauh dari podium.

Hampir satu tahun berlalu, pebalap Repsol Honda Team itu masih belum kembali ke kondisinya seperti saat sebelum cedera. Patah tulang pada tangan kanannya tersebut sangat mempengaruhi performanya.

Meskipun, pada MotoGP Austria, Marquez sempat tampil kompetitif saat kondisi trek kering. Tapi, ketika balapan berjalan secara flag-to-flag, Marquez malah terjatuh dan finis jauh di belakang.

"Sangat sulit menerima bahwa semua orang lebih cepat dari Anda, tapi Anda harus menyadari ada di mana Anda, dan ke mana Anda pergi," ujar Marquez, kepada The Guardian, dikutip dari Speedweek.com, Senin (23/8/2021).

Meski demikian, Marquez mengaku sekarang motivasinya lebih besar dibanding sebelumnya. Menurutnya, ini pertama kalinya dia mengalami masa sulit dalam karirnya.

"Dalam masa yang sulit, Anda harus menunjukkan potensi Anda. Dalam masa menyenangkan, semua orang senang, tenang, dan cepat. Tapi, di masa sulit, Anda harus berjuang," kata Marquez.

Menurutnya, cara paling mudah adalah berhenti satu tahun atau dua tahun, lalu kembali lagi ketika sudah siap. Tapi, itu bukan gayanya.

"Gaya saya adalah menderita, mencoba untuk meningkat, dan kembali. Lalu, menikmatinya di atas motor. Sebab, sekarang saya tidak menikmatinya, sekarang saya menderita," ujar Marquez.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/08/23/200100215/jarang-naik-podium-marquez-makin-termotivasi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke