Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Komentar Bamsoet Lihat Mobil Listrik MG ZS EV

JAKARTA, KOMPAS.com - Selain memesan Tesla Cycbertruck ke Prestige Image, Ketua MPR RI Bambang Soesatyo juga tertarik dengan mobil listrik MG ZS EV di IIMS Hybrid 2021.

Awalnya Bamsoet berkunjung ke IIMS Hybrid 2021 untuk melihat perkenalan para pemain tim sepakbola Rans Cilegon FC, di booth Image Prestige, Jumat (23/4/2021).

Setelah dari acara tersebut, Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) itu berkeliling lokasi acara melihat-lihat mobil yang dipamerkan termasuk ke booth MG Motors.

Bamsoet yang memang terkenal suka mobil listrik langsung penasaran dengan MG ZS EV. 

Ditanya mengenai kesannya terhadap MG ZS EV, Bamsoet mengatakan mobil yang belum punya harga jual itu akan menambah pilihan kepada masyarakat.

"Paling tidak masyarakat diberikan alternatif pilihan. Selain ada Tesla, Hyundai, ada Renault, dan MG, dan lain-lainnya," katanya yang ditemui Jumat (24/4/2021).

"Yang penting lagi, pemakaian waktunya sudah lebih panjang dan kilometernya juga lebih panjang," kata Bamsoet.

Sekilas eksterior MG ZS EV tidak ada perbedaan dengan MG ZS konvensional. Perbedaan hanya pada gril depan yang kini juga berfungsi sebagai lubang pengisian daya.

Perbedaan lainnya yaitu bentuk bumper baru, serta velg baru dengan desain palang lima yang futuristik.

Selebihnya, nyaris tak ada yang berbeda dari tampilan MG ZS EV dengan varian mesin bensinnya.

Dimensi MG ZS EV memiliki panjang 4.314 mm, lebar 1809 mm, dan tinggi 1.624 mm. Selayaknya crossover mobil ini memiliki ground clearance 165 mm.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/04/23/184100215/komentar-bamsoet-lihat-mobil-listrik-mg-zs-ev

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke