Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rossi Tidak Khawatir Hubungan dengan Tiga Muridnya Memanas

JAKARTA, KOMPAS.com - MotoGP 2021 ini akan menjadi musim yang sangat spesial bagi Valentino Rossi. Selain berada di tim baru, Rossi juga akan melawan ketiga anak didiknya sendiri dari VR46 Academy.

Musim lalu, Rossi sudah bersaing dengan Franco Morbidelli dan Francesco Bagnaia. Tahun ini, Rossi juga akan melawan adik tirinya, yakni Luca Marini.

Selain itu, Rossi juga akan menjadi rekan setim Morbidelli. Banyak orang mengatakan, musuh utama adalah rekan setim sendiri.

Meski demikian, Rossi mengaku tidak khawatir hubungannya dengan ketiga muridnya ini akan memanas karena bersaing di kelas yang sama. Menurutnya, persahabatan adalah hal yang sangat penting.

"Jika Anda ingin teman baik, Anda harus mendapatkannya dan melakukan sesuatu untuk itu. Untuk bersaing satu sana lain, taoi di satu sisi tetap berteman, Anda membutuhkan hubungan yang jujur, pertemanan sejati," ujar Rossi, dikutip dari Speedweek.com, Kamis (4/4/2021).

Rossi mengatakan, dirinya tidak khawatir hubungan dengan ketiga pebalap tersebut akan berubah. Sebab, hampir setiap harinya dia menghabiskan waktu bersama untuk latihan dan lainnya.

"Kami latihan bersama di semua jenis motor. Selalu sangat menyenangkan dan kami akan terus melakukannya dengan motor MotoGP," kata Rossi.

Saat mendirikan VR46 Academy, Rossi mengaku, dirinya tidak menyangka suatu saat bisa balapan dalam satu kelas yang sama dengan Morbidelli, Bagnaia, dan Marini.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/03/05/084200815/rossi-tidak-khawatir-hubungan-dengan-tiga-muridnya-memanas

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke