Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Gaikindo Pasang Target Penjualan 750.000 Unit pada 2021

JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah babak belur akibat pandemi Covid-19, Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), berharap pada 2021 pasar otomotif bisa lebih baik dari tahun ini.

Melalui harapan dan optimisme tersebut, Ketua I Gaikindo Jongkie D Sugiarto mengatakan, penetapan target untuk tahun depan lebih tinggi dari sekarang.

"Kalau dilihat sekarang sudah membaik, jadi harapannya seperti itu. Untuk forecast di 2021 sebanyak 750.000 unit," kata Jongkie saat dihubungi Kompas.com, Minggu (13/12/2020).

Lebih lanjut Jongkie menjelaskan, pertumbuhan pasar tahun depan juga akan sangat dipengaruhi beberapa hal. Paling utama adalah dari sisi stabilitas ekonomi dan juga kondisi pandemi.

Diharapkan dengan adanya kabar vaksin Covid-19. bisa menjadi titik terang agar memulihkan perekonomian di beragam sektor yang berujung pada meningkatnya daya beli.

"Ada vaksin kondisinya bisa lebih baik, tapi paling penting lagi, pertumbuhan ekonomi Indonesia harus bisa meningkat ke arah 5 persen," ucap Jongkie.

Hal senada sebelumnya juga diungkapkan oleh Yusak Billy, Business Innovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor (HPM).

Menurut Billy, secara situasi penjualan mobil sudah mulai berangsur mengalami perbaikan hingga November. Walau dibandingkan data tahun lalu masih jauh perbedaannya, namun setidaknya hal tersebut sudah menandakan trennya kembali positif.

"Sejauh ini terus mengalami peningkatan, kalau saya lihat dari dari wholesales Gaikindo sekarang angkanya sudah 474.510, artinya hanya sediki lagi untuk capai target 525.000," ujar Billy dalam konferensi pers beberapa hari lalu.

"Untuk tahun depan, kalau tren sejak sekarang terus naik, ditambah adanya vaksin Covid-19 lagi dan sebagainya, saya optimis bisa jauh lebih baik," kata dia.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/12/14/080200615/gaikindo-pasang-target-penjualan-750.000-unit-pada-2021

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke