Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mitos atau Fakta, Kaca Film Bisa Bikin Mobil Irit Bensin?

JAKARTA, KOMPAS.com - Ada anggapan yang mengatakan bahwa kaca film bisa membantu efisiensi bahan bakar minyak (BBM). Apalagi jika tingkat kegelapan pelapis kaca itu semakin tinggi, dipercaya bisa lebih irit BBM lagi.

Terkait hal tersebut, Service Part Division Head PT Astra Daihatsu Motor (ADM), Anjar Rosjadi, mengatakan, kaca film secara langsung tidak punya peran yang begitu penting untuk hal efisiensi BBM.

Namun, dengan menggunakan kaca film kinerja pendingin kabin (AC) menjadi tidak terlalu maksimal, karena sudah dibantu dengan fungsi pelapis kaca itu, seperti mereduksi sinar matahari yang masuk ke ruang mobil.

“Kalau kaca film bisa mencegah panas sinar matahari ke kabin mobil maka kinerja AC akan semakin ringan. Beban mesin juga menjadi tidak berat, hal inilah yang bisa membuat bahan bakar menjadi lebih irit,” ujar Anjar saat dihubungi Kompas.com beberapa waktu lalu.

Meski demikian, menurut Anjar, penggunaan kaca film tidak mempengaruhi penggunaan bahan bakar secara signifikan.

Sebab masih ada faktor lain yang lebih berpengaruh seperti gaya berkendara setiap orang yang berbeda-beda dan seberapa besar kapasitas mesin pada mobil.

“Jika ditanya bisa irit sampai berapa persen itu jawabannya sangat sulit, karena balik lagi tergantung dari berbagai kondisi, salah satunya faktor gaya berkendara dan juga kondisi jalan macet atau tidak,” tuturnya.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/08/13/201100915/mitos-atau-fakta-kaca-film-bisa-bikin-mobil-irit-bensin-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke