Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mau Pasang Snorkel pada Mobil 4x4, Simak Ini Dahulu

JAKARTA, KOMPAS.com – Modifikasi kendaraan 4x4 memiliki bisa menyentuh banyak bagian. Salah satunya yaitu saluran udara atau intake. Pada kendaraan untuk offroad, kadang ditemui wujud seperti cerobong yang ada di bagian depan mobil.

Cerobong tersebut disebut snorkel. Fungsi snorkel yaitu sebagai saluran udara masuk ke mesin. Penempatannya berada di fender depan lalu memanjang sampai ke pilar A. Menggunakan snorkel membuat intake mobil menjadi lebih tinggi.

Didi Ahadi, Technical Support Manager PT Toyota Astra Motor (TAM), mengatakan, memasang aksesoris seperti snorkel pada kendaraan 4x4 bisa mengganti fungsi saluran udara standar dan berguna saat dipakai offroad atau melibas banjir.

“Fungsinya sama seperti saluran udara biasa dengan letak yang lebih tinggi. Selain itu, snorkel dibutuhkan untuk offroad sehingga saat melewati genangan air yang tinggi, tidak masuk ke mesin, menghindari water hammer,” ucap Didi kepada Kompas.com, Jumat (1/5/2020).

Udara yang masuk ke saluran snorkel, langsung menuju ke filter udara, setelah itu masuk ke ruang mesin. Pemasangan snorkel, pemilik harus melubangi fender dan pilar A agar udara dari atas bisa tersalurkan menuju filter udara.

Selain bermanfaat, ketika mobil menggunakan snorkel, tampilannya pun semakin gagah dengan adanya saluran udara yang memanjang ke atas. Ivan Arif, pemilik dari bengkel modifikasi mobil 4X4, Laksana Motor, mengatakan, snorkel termasuk aksesoris yang tidak terlalu mahal.

“Harga untuk snorkel, mulai dari Rp 4,5 juta paling mahal ada yang Rp 9 juta, untuk Land Cruiser VX 200. Jadi setiap model mobil, berbeda juga snorkelnya,” kata Ivan kepada Kompas.com.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/05/02/090200015/mau-pasang-snorkel-pada-mobil-4x4-simak-ini-dahulu

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke