Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

C-HR Hybrid Menarik Minat Konsumen Kalimantan Timur

Salah satu model yang cukup menarik minat masyarakat Balikpapan adalah C-HR hybrid. Ini diketahui dari jumlah penjualan yang tercatat di Auto2000 Balikpapan Sudirman.

"Hybrid ini kan modelnya banyak sedan, tapi di Balikpapan C-HR Hybrid yang SUV dinilai lebih cocok dengan konsumen di sini. Penjualannya kurang lebih sudah 20 unit," ucap Kepala Cabang Diler Auto2000 Balikpapan Sudirman, M Jainuri saat ditemui, Rabu (27/11/2019).

Jainuri mengungkapkan masyarakat Balikpapan yang memilih hybrid kebanyakan memang tertarik dengan kecanggihan yang ditawarkan crossover tersebut. Konsumen ini banyak yang berasal dari kalangan atas dan menjadikan C-HR hybrid sebagai barang koleksi mereka.

"Banyak yang dijadikan koleksi. Karakteristik konsumen di sini kalau ada barang baru pasti diserbu, tapi belum tentu dipakai harian juga," ucap Jainuri.

Dari daftar harga, C-HR Hybrid dibanderol Rp 523 juta-an. Saat ini selain C-HR, lini kendaraan hybrid Toyota yang ditawarkan adalah All New Camry Hybrid (Rp 809 juta), Alphard Hybrid (Rp 1,2 miliar) dan Corolla Altis Hybrid (Rp 566 juta).

https://otomotif.kompas.com/read/2019/11/29/072200615/c-hr-hybrid-menarik-minat-konsumen-kalimantan-timur

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke