Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Quartararo Tembus Rekor Sirkuit Sepang

SEPANG, KOMPAS.com - Fabio Quartararo menjadi yang tercepat di sesi latihan bebas kedua (FP2) GP Malaysia, Jumat (1/11/2019). Rupanya catatan waktu 1 menit 58.576 detik di FP2 itu, tembus rekor lap baru.

Capaian rekor ini di luar dugaan, sebab diketahui Quartararo baru saja mengalami kecelakaan dua kali berturut-turut yaitu di di MotoGP Thailand dan MotoGP Australia.

Bahkan di Australia dia sebetulnya jatuh dua kali, yakni pertama di tikungan 6 di FP1, dan crash saat balapan, Minggu (27/10/2019). Quartararo tertabrak motor Danilo Petrucci yang terlempar ke area gravel.

"Target saya adalah kembali pulih 100 persen untuk balapan di Malaysia nanti. Saya tahu itu sangat sulit untuk dicapai, tetapi saya ingin menjaga motivasi saya setinggi mungkin," kata Quartararo sebelum GP Malaysia mengutip Crash.net, Rabu (30/10/2019).

Adapun urutan kedua ditempati oleh pebalap Ducati, Andrea Dovizioso. Rossi yang berada di tempat ketiga sempat merosot lagi. Namun, Rossi naik lagi ke posisi ketiga di akhir-akhir sesi.

Posisi keempat ditempati oleh Franco Morbidelli yang juga sempat berada di posisi pertama. Jack Miller yang berhasil naik podium di seri sebelumnya berada di posisi kelima.

https://otomotif.kompas.com/read/2019/11/02/104913415/quartararo-tembus-rekor-sirkuit-sepang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke