Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Harga Yamaha Nouvo Lele Makin Mahal, Tembus Rp 12 Juta

JAKARTA, KOMPAS.com - Tren skutik jadul kembali naik ke permukaan sejak beberapa tahun terakhir. Salah satu yang jadi perhatian ialah Yamaha Nouvo, terutama generasi awal atau biasa disebut Nouvo lele.

Byon Aryawan, salah satu pemilik Nouvo lele mengatakan, sebetulnya harga Nouvo lele seken sudah mulai mahal sejak tiga sampai empat tahun lalu, namun masyarakat baru mulai sadar saja belakangan ini.

"Harga Nouvo lele mahal sebetulnya sudah lama, cuma orang baru 'ngeh' kalau lele itu mahal, sebetulnya sudah dari empat tahun lalu harganya sekennya sudah lumayan," kata Byon kepada Kompas.com, belum lama ini.

Byon menjelaskan, Yamaha Nouvo pada dasarnya terbagi jadi tiga generasi. Pertama yaitu Nouvo lele (2001-2002), kemudian Nouvo tusuk sate atau Nouvo Sporty (2003-2005), kemudian Nouvo Z yang paling akhir.

"Harga lele sudah lumayan dari dulu. 2015 sekennya itu sudah Rp 8 jutaan. Kalau buat sekarang tergantung kondisi. Tapi standar orian (faktur dan surat jalan lengkap) sudah di atas Rp 11,5 juta," katanya.

Untuk harga Nouvo lele lumayan mahal sebab motor ini masih berstatus impor. Nouvo lele punya tiga warna yaitu emas, hijau toska dan silver lembayung. Bodinya polos tanpa stiker dan masih pakai emblem.

Sebagai perbandingan, Kompas.com juga mengecek ke beberapa situs jual beli online. Harga Nouvo rakitan 2005 ada yang menjual Rp 10 jutaan, dan produksi 2007 paling mahal dibanderol Rp 12 juta.

Namun, ada juga yang di bawah itu, seperti Nouvo rakitan 2002. Sebab, mahal tidaknya tergantung dari kondisi dari motornya itu sendiri.

https://otomotif.kompas.com/read/2019/10/31/090200215/harga-yamaha-nouvo-lele-makin-mahal-tembus-rp-12-juta

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke