Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Benelli Indonesia Akan Jual Harley Buatan China

JAKARTA, KOMPAS.com - Langkah Harley-Davidson dalam menjajaki pasar Asia menggandeng Zhejiang Qianjiang Motorcycle untuk memproduksi motor dengan mesin berkubikasi kecil. Motor ini nantinya tidak hanya dipasarkan di China, tetap juga akan dibawa ke Indonesia.

Qianjiang yang juga pemilik merek dagang Benelli juga berencana untuk merambah pasar roda dua di Asia Tenggara, dimulai dari Indonesia. Hal tersebut disampaikan langsung oleh Steven Kentjana, Direktur PT Benelli Motor Indonesia, kepada Kompas.com.

"Harley-Davidson dan Qianjiang Motorcycle telah bekerja sama untuk memproduksi motor dengan mesin berkapasitas 338 cc di Wenling, China, yang akan dijual di seluruh dunia. Benelli Motor Indonesia akan menjual motor ini dahulu untuk langkah awalnya," ujar Steven.

Steven menambahkan, motor bergaya sportster tersebut akan dipasarkan pertama di China tahun 2020. Setelah itu, baru ke seluruh dunia, termasuk Indonesia melalui PT Benelli Motor Indonesia.

"Ada kemungkinan motor ini akan masuk ke Indonesia pada tahun yang sama. Sebab, pihak Harley-Davidson ingin lebih cepat sudah bisa memproduksi motor dengan kapasitas cc kecil di bawah 500 cc," kata Steven.

https://otomotif.kompas.com/read/2019/06/20/160200215/benelli-indonesia-akan-jual-harley-buatan-china

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke