JAKARTA, KOMPAS.com - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) sudah memastikan akan memamerkan multi purpose vehicle (MPV) berteknologi mesin hybrid di GIIAS 2019. Namun, ketika dimintai keterangan lebih lanjut, merek otomotif asal Jepang itu masih malu-malu.
Shimizu, Division Head Marketing Domestic PT ADM hanya memastikan pada Juli 2019 akan ada satu konsep di pameran otomotif tahunan itu. Namun, dia tidak mau membuka keran informasi terlalu banyak.
"Cukup hanya itu saja yang bisa saya ucapkan. Hanya ada satu konsep, MPV hybrid saja," ucap Shimizu akhir pekan lalu di kawasan Sunter, Jakarta Utara.
Pria berkebangsaan Jepang itu melanjutkan, paling jelas MPV tersebut tidak serupa seperti Xenia. Namun, hanya sebatas itu yang bisa dia informasikan kepada media.
"Mohon maaf kami belum bisa bicara selain itu, termasuk kapan diproduksi dan lain sebagainya. Mohon bersabar dan menunggu sampai waktunya tiba nanti," ujar dia.
Amelia Tjandra, Marketing Director PT ADM pernah mengatakan bahwa MPV hybrid tersebut merupakan sesuatu yang baru di Indonesia. Bahkan, peluncuran pertama di dunia akan dilakukan di Indonesia, setelah itu dibawa ke Jepang (Tokyo Motor Show).
Dia juga memastikan, MPV tersebut tidak akan masuk dalam segmen low cost green car/LCGC, karena tidak mungkin mobil murah dipasang teknologi hibrida.
"Masuk ke medium MPV atau low MPV, bukan untuk segmen kendaraan LCGC," ucap Amel.
https://otomotif.kompas.com/read/2019/05/27/123200515/daihatsu-malu-malu-ungkap-konsep-mpv-hybrid