TEXAS, KOMPAS.com - Pebalap Suzuki, Alex Rins, berhasil meraih kemenangan pada GP Amerika yang berlangsung di Circuit of The Americas (COTA), Austin, Minggu (14/4/2019). Hasil itu tidak mudah diraih, karena Rins harus bertarung dengan jagoan Yamaha, Valentino Rossi.
Persaingan ketat terjadi sejak Rins masuk urutan kedua. Saat balapan tersisa empat putaran lagi pebalap tim Suzuki itu pun berhasil mendahului Rossi.
The Doctor pun harus puas finis urutan kedua, dan di belakangannya ada pebalap Pramac Ducati, Jack Miller. Selanjutnya posisi keempat diisi pebalap Ducati, Andrea Dovizioso.
Sementara juara dunia, Marc Marquez, gagal mempertahankan gelar sebagai pebalap tak terkalahkan di GP Amerika sejak 2013. Baby Alien tersungkur di putaran ke-12, dimana balapan tersisa 14 putaran lagi.
Terjatuhnya Marquez, memberikan keuntungan tersendiri buat Rossi dan Rins, untuk menguasai posisi terdepan.
Balapan
Marquez yang start di posisi pertama, langsung melesat saat lampu hijau tanda balapan dimulai menyala. Diikuti Rossi urutan kedua, dan Cal Crutchlow mengisi baris ketiga.
Marquez bahkan mampu menjaga jarak dengan The Doctor. Sementara Crutchlow mampu bertahan di urutan ketiga, namun dengan jarak yang cukup tipis antar ketiga pebalap itu.
Namun, balapan tersisa 15 putaran lagi, Crutchlow terjatuh dan tidak bisa melanjutkan balapan. Urutan ketiga langsung diisi oleh Jack Miller, dan keempat dihuni Alex Rins.
Persaingan sengit kembali terjadi di papan atas di mana Rossi dan Rins saling merebut posisi pertama. Kedua pebalap itu terlibat pertarungan sengit ketika balapan tersisa empat putaran lagi. Sampai akhir balapan, Rins berhasil finis pertama, diikuti Rossi dan Miller mengisi posisi ketiga.
https://otomotif.kompas.com/read/2019/04/15/024815815/sengit-rins-asapi-rossi-di-gp-amerika