Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Penyebab Kecelakaan Pedrosa di GP Thailand

BURIRAM, KOMPAS.com - Dani Pedrosa terjatuh pada putaran ke-19 GP Thailand yang berlangsung di Sirkuit Chang, Buriram, Minggu (7/10/2018). Pebalap tim Repsol Honda itu tidak bisa melanjutkan balapan dan kehilangan poin.

Pebalap yang punya julukan "Little Samurai" itu menjelaskan bahwa salah satu penyebab jatuh karena salah memilih kompon ban. Akhir pekan lalu Pedrosa menggunakan ban belakang dengan kompon hard.

"Saya sudah optimistis menang, tetapi kemudian kondisi itu berubah dan saya terjatuh," ucap Pedrosa seperti dilansir laman motorsport.com, Selasa (9/10/2018).

Menurut pebalap berkebangsaan Spanyol itu, tidak ada pilihan lain selain menggunakan kompon hard. Dia menganggap bahwa ini jelas merugikan dirinya karena cukup kesulitan untuk memanaskan ban.

"Ini yang menjadi masalah utama, kami terpaksa menggunakan ban belakang hard. Bagi saya untuk memanaskan ban ini hampir tidak mungkin," kata dia.

Sebelum balapan, Michelin Motorsport Two-Wheel Manager Piero Taramasso, menyarankan agar semua pebalap menggunakan ban dengan kompon hard. Hanya satu yang membantah, yaitu Aleix Espargaro.

"Belum lagi saya memiliki masalah pada kopling di awal balapan, dan ini tidak memungkinkan saya untuk tampil maksimal," kata Pedrosa.

https://otomotif.kompas.com/read/2018/10/09/090200015/penyebab-kecelakaan-pedrosa-di-gp-thailand

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke