Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dua Pebalap MotoGP Ini Kecewa GP Inggris Dibatalkan

SILVERSTONE, KOMPAS.com - Race Director memutuskan untuk membatalkan GP Inggris yang seharusnya berlangsung di Sirkuit Silverstone pada Minggu (26/8/2018). Alasan utama karena menyangkut keselamatan bersama, karena lintasan basah berpotensi terjadinya kecelakaan.

Keputusan tersebut mengundang banyak reaksi, terutama dari para pebalap MotoGP. Sebagian besar mendukung karena alasanya begitu tepat, yaitu keamanan dan keselamatan, tetapi ada juga yang merasa kecewa.

Seperti Jack Miller dan Johann Zarco yang merasa kecewa dan sedih karena GP Inggris dibatalkan. Miller tampak vokal karena dia ingin tetap balapan, namun suaranya kalah dengan pebalap lain ketika berdiskusi dengan semua pihak.

"Masalahnya para pebalap tidak ingin balapan. Mereka tidak senang dengan bagaimana drainase aspal, dan juga kecelakaan yang melibatkan Tito Rabat," kata Miller seperti dikutip dari laman motorsport.com, Selasa (28/8/2018).

Pebalap yang tetap ingin balapan, yaitu Zarco. Menurut Bos Zarco di Tech 3, Herve Poncharal bahwa hasrat untuk balapan Zarco begitu tinggi pada GP Inggris 2018.

"Sirkuitnya basah, tetapi tidak ada genangan di lintasan. Para pebalap memutuskan untuk tidak balapan, namun sayang sekali bagi saya, khususnya dengan para fans yang menghabiskan sepanjang hari untuk menunggu balapan berlangsung," kata Poncharal.

https://otomotif.kompas.com/read/2018/08/28/100200415/dua-pebalap-motogp-ini-kecewa-gp-inggris-dibatalkan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke