Termas de Rio Hondo, KOMPAS.com – Pebalap satelit dari tim Alma Pramac Racing Jack Miller, berhasil menjadi yang tercepat pada kualifikasi kedua MotoGP Argentina, di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Sabtu (7/4/2018). Perebutan posisi tergolong seru karena beberapa are lintasan masih basah.
Di menit-menit terakhir, Miller berhasil meraih posisi terdepan dengan melampaui Dani Pedrosa dan Johann Zarco. Pebalap asal Australia ini berhasil mencatatkan waktu tercepat 1 menit 47,153 detik.
Perolehan ini, menjadi bekal untuk bisa meraih podium pada seri kedua di musim MotoGP 2018 ini. Membuntuti di posisi kedua Dani Pedrosa dari tim Repsol Honda, dengan catatan waktu 1 menit 47,330 detik.
Sementara pebalap Yamaha Johann Zarco kembali memberikan performa terbaiknya dengan membukukan waktu 1 menit 47,365 detik. Pada seri sebelumnya di GP Qatar lalu, Zarco berhasil ada di pole position dan nyaris meraih podium.
Pebalap-pebalap kelas atas seperti Andrea Dovizioso, Marc Marquez dan Valentino Rossi, harus rela terbuang dari lima besar. Mulai dari Marquez yang harus berada di urutan keenam, kemudian jagoan tim pabrikan Ducati Dovizioso di posisi kedelapan.
Lalu sang legenda hidup Valentino Rossi harus puas dengan berada di luar sepuluh besar, di mana dirinya harus memulai balap dari urutan ke-11. Dirinya memperoleh waktu tercepat 1 menit 49,326 detik, atau berselisih 2,173 detik dari Jack Miller di urutan terdepan.
Berikut hasil lengkapnya.
https://otomotif.kompas.com/read/2018/04/08/023250815/hasil-kualifikasi-gp-argentina-marquez-dan-rossi-di-luar-garis-depan