Jakarta, KOMPAS.com – Penantang Honda Jazz dari Toyota, New Yaris, resmi dipasarkan di dalam negeri setelah meluncur pada Selasa (20/2/2018). Dari banyak fitur baru, perbedaan paling kasat mata pada model ini dibanding dengan sebelumnya adalah “Paddle Shift”.
Definisi sederhananya, Paddle Shift merupakan pedal mini yang berada di belakang kemudi pada sisi kanan dan kiri (biasanya ada gambar plus dan minus), untuk memindahkan gigi secara manual dengan cara menekan tuas yang berada di belakang setir. Ini disematkan pada varian Yaris TRD Sportivo.
“Fitur yang paling banyak di-request itu paddle shift dan shark fin antenna dari hasil survei yang dilakukan kepada konsumen,” ucap Tommy Hermansyah Product Knowledge Toyota Astra Motor (TAM), Selasa (20/2/2018).
“Konsumen memilih ini yang pertama soal image. Kemudian khusus untuk transmisi CVT perpindahan giginya memang hampir tak ada rasanya, apalagi sekarang itu mobil yang bisa dikendalikan manual lebih fun to drive, dengan adanya paddle shift itu perpindahan giginya manual,” ujar Tommy.
Hal tersebut juga diamini oleh Irwan Danar Ranti Prasojo Ketua Umum Toyota Yaris Club Indonesia (TYCI). Irwan menyebut, kalau di lingkungan pengguna Yaris sendiri, fitur paddle shift sudah menjadi bahan perbincangan. Banyak yang berharap kalau komponen tersebut disematkan di Yaris.
“Teman-teman pengguna Yaris tidak ada yang mempermasalahkan fitur yang sudah ada. Hanya saja memang yang paling ditunggu-tunggu adalah paddle shift, dan akhirnya terwujud. Ini akan lebih nyaman dan sesuai dengan yang diharapkan,” ucap Irwan.
Paddle shift yang ada di Yaris sama seperti yang digunkan pada MPV pintu geser Sienta. Fitur ini juga sebenarnya sudah ada di hatchback Honda Jazz, kompetitor ketat Yaris.
https://otomotif.kompas.com/read/2018/02/21/090200815/fitur-baru-toyota-yaris-facelift-yang-paling-dinantikan