Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ini Pebalap Indonesia di Podium Honda Thailand Talent Cup

Sama seperti balapan pertama, Mario adalah satu-satunya pebalap asing yang naik podium. Dari 17 pebalap yang ikut Honda Thailand Talent Cup hanya ada empat pebalap asing, sisanya berasal dari Tuan Rumah.

Selain Mario, pebalap asing itu adalah Tadachi Koko Masuharu (Filipina), Mr. Rajiv Sethu (India), dan Mohammad Adenanta Putra (Indonesia) yang tidak bisa membalap karena cedera di tangan kirinya. 

Baca: Gelar Pertama Tim Honda Indonesia di Balap Asia

Balapan berlangsung ketat, sekitar 10 pebalap membuat grup di depan. Hal itu sering terjadi karena Honda Thailand Talent Cup menggunakan motor yang sama, NSF250R, jadi performa tiap pebalap di lintasan cuma beda tipis.

Mario start di baris depan, namun sempat mengendur selama beberapa putaran hingga ke posisi kelima. Pada pertengahan lomba, pebalap berusia 13 tahun itu bisa menemukan sela sampai akhirnya mendekat ke tiga besar.

Mario sedikit beruntung pada tikungan terakhir di putaran terakhir. Pebalap terdepan sempat kehilangan momen mengerem saat masuk tikungan hingga membuatnya melebar. Mario yang ada di posisi ketiga jadi finis kedua. 

"Saya sangat senang bisa mendapatkan podium kedua di balapan terakhir Honda Thailand Talent Cup. Ini merupakan podium tertinggi yang pernah saya dapatkan sepanjang balapan," ucap Mario.

https://otomotif.kompas.com/read/2017/12/03/190500915/ini-pebalap-indonesia-di-podium-honda-thailand-talent-cup-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke