Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Progam Servis Baru Mitsubishi, Datangkan Teknisi Jepang

Tangerang, KompasOtomotif – Genjot terus pelayanan di Indoensia, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) hadirkan program purnajual “Mitsubishi Service Caravan”. Salah satu yang menarik, merek berlamgbang tiga berlian ini mendatangkan teknisi langsung dari Jepang.

Teknisi tersebut akan mengawasi secara langsung perbaikan kendaraan konsumen yang sedang diservis, di empat diler terpilih. Bukan hanya itu, konsumen Mitsubishi juga bisa melakukan konsultasi langsung ke pihak Jepang.

Dimulai dari diler PT Srikandi Diamond Motors Alam Sutera pada periode 3 –7 November, disusul diler PT Bumen Redja Abadi Serpong 10-14 November, PT Sun Star Motor Bogor 17-21 November dan Bekasi 24-28 November 2017.

Meski baru di Indonesia, tapi program ini sudah dimulai pada 2015 lalu oleh Mitsubishi Motor Corporation di 24 negara termasuk Jepang. Mencari momen yang tepat, Mitsubishi Indonesia akhirnya baru membawa tahun ini.

“Tahun ini konsumen Mitsubishi di Indonesia akan merasakan program unik kami, yang tersedia di empat diler yang tersebar di Jabodetabek. Kami harapkan konsumen bisa mersakan pengalaman terbaik menggunakan produk kami, bukan hanya soal kualitas produk, tapi servis dan suku cadang,” tutur Presiden Direktur MMKSI Kyoya Kondo, Sabtu (4/11/2017).

Konsumen diharapkan terlebih dahulu melakukan  Service Bookin, demi  menghindari antrean, kepastian ketersediaan suku cadang, dan bisa mengetahui estmasi biaya servis. Keuntungan yang didapat dari program ini yaitu, gratis check up dan konsultasi oleh mekanik dari Jepang.

Kemudian juga akan mendapatkan gratis Glass Polisher. Lalu, bagi konsumen yang menggunakan fasilitas Service Booking, berhak mendapatkan gratis oli 1 liter (kecuali pekerjaan free service), mendapat anti bacterial secara cuma-Cuma untuk pembelian suku cadang senilai Rp 2 juta. Bonus menarik terakhir adalah souvenir.

“Selain memastikan konsumen mendapatkan pengalaman terbaik dalam menggunakan kendaraan Mitsubishi Motors, kami juga memberikan kemudahan dalam mendapatkan pelayanan yang memuaskan, serta meningkatkan awareness konsumen terhadap fasilitas aftersales service Mitsubishi Motors” tutur Irwan Kuncoro, Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI.

https://otomotif.kompas.com/read/2017/11/04/153200515/progam-servis-baru-mitsubishi-datangkan-teknisi-jepang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke