BMW global punya dua sub-brand yaitu M untuk model performa dengan turunannya M-Performance dan i yang menghasilkan model listrik serta hibrida dengan turunannya i-Performance. Di pasar global, BMW sudah memiliki model i-Performance yaitu, X1 Le, X5 xDrive40e, 225xe, 330e, 530e, dan 740e.
"BMW ingin mengeksplorasi teknologi lebih jauh, jadi kami mau berbagi tentang manfaat kendaraan listrik," Jodie O'tania Vice President Corporate Communication BMW Group Indonesia, di diler i pertama di Indonesia yang berada di Tangerang Selatan, Kamis (26/10/2017).
Model pertama i-Performance yang sudah diperkenalkan di Indonesia adalah X5 xDrive 40e, dilakukan di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016. Sama seperti i8, X5 xDrive 40e merupakan model plug in hibrida.
Baca: BMW Indonesia Tawarkan Mobil ke Kementerian
Jodie belum mau mengungkap model pertama i-Performance yang meluncur di Indonesia. Namun, dikatakan BMW Group Indonesia juga punya visi merakit model hibrida di dalam negeri.
"Kami tunggu regulasi dari pemerintah," kata Jodie.
https://otomotif.kompas.com/read/2017/10/26/154200015/bmw-indonesia-mau-jual-mobil-divisi-i-performance